Chelsea kembali menunjukkan mentalitas ketika bermain di laga final. Baru-baru ini, The Blues mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor 3-0 pada final Piala Dunia Antarklub 2025. Kemenangan tersebut memperpanjang rekor apik Chelsea di laga final semua kompetisi. The Blues telah melakoni 12 pertandingan final dengan rekor masing-masing enam kemenangan dan kekalahan sejak 2019.
Hanya tiga tim yang mampu mengalahkan Chelsea di final, antara lain Manchester City, Leicester City, dan Liverpool. Ketiga klub tersebut menaklukkan Chelsea dalam enam laga final sejak 2019. Berikut catatan enam kekalahan terakhir Chelsea di final semua kompetisi dalam 6 tahun terakhir.