Timnas Portugal beberapa kali membantai lawan-lawannya dengan mencetak lebih dari 7 gol dalam 1 pertandingan kompetitif. Dalam sejarahnya, Portugal tercatat empat kali menumbangkan tim lawan dengan mencetak lebih dari tujuh gol di kandangnya dalam laga Kualifikasi Euro dan Piala Dunia. Uniknya, kapten dan top skor sepanjang masa Portugal, Cristiano Ronaldo, tidak pernah tampil ketika rekor ini tercipta.
Berikut rekor empat kemenangan kandang Portugal terbesar di laga kompetitif.
