Jakarta, IDN Times - Masa depan Nova Arianto setelah memimpin Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025 menjadi bahasan menarik . Sebab, Nova memiliki potensi untuk naik level ke Timnas Indonesia U-20.
Proyeksi itu bahkan sudah dijanjikan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, lewat sebuah jumpa pers pada 24 Oktober 2025. Atas prestasinya di Timnas U-17, federasi menilai legenda Persib Bandung itu layak untuk dipromosikan ke level lebih tinggi.
