Jakarta, IDN Times - Persib Bandung menasbihkan diri sebagai juara paruh musim Super League 2025/26. Kepastian itu didapat usai Pangeran Biru menekuk Persija Jakarta dengan skor 1-0 dalam pekan terakhir putaran pertama, Minggu (11/1/2026).
Tim asuhan Bojan Hodak yang tampil di depan publik sendiri, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), memang ngegas sejak peluit kick-off dibunyikan. Agresivitas mereka sukses membuyarkan fokus Macan Kemayoran, khususnya di lini belakang.
Persib pun hanya butuh lima menit untuk memecah kebuntuan. Adalah Beckham Putra yang mencatatkan namanya di papan skor, untuk membawa rekan-rekannya unggul. Gol tersebut lahir berkat blunder Van Basty Sousa yang salah menyapu umpan silang Berguinho.
Persija yang mendominasi permainan mendapat sederet peluang emas lewat Maxwell Souza, Allano Lima, Eksel Runtukahu, hingga Thales Lira. Namun, penyelesaian akhir mereka buruk. Kondisi mereka semakin pelik setelah Bruno Tubarao dikartu merah sejak menit 53.
Persib juga memiliki sederet peluang untuk lebih menyakiti sang rival. Namun, penyelesaian mereka sama buruknya dengan Persija. Ramon Tanque dan Adam Alis gagal mencetak gol meski posisinya cukup bebas.
Namun, hasil 1-0 itu sudah cukup bagi Persib untuk menjadi juara paruh musim. Mereka menyudahi putaran pertama dengan 38 poin di posisi teratas, unggul satu angka atas Borneo FC.
Memang tidak ada gelar atas keberhasilan tersebut. Tetapi, status itu dapat menambah moral dan kepercayaan diri Thom Haye dan kawan-kawan untuk mengarungi sisa musim demi memenangkan perburuan gelar.
Di sisi lain, Persija finis ketiga di putaran pertama. Mereka selisih tiga poin dari Persib, dan terpaut dua angka dari Borneo FC. Menarik untuk dinantikan, seperti apa akhir arus perburuan gelar nanti?
