Gol Kilat Beckham Bantu Persib Sikat Persija di Stadion GBLA

- Persib Bandung menang 1-0 atas Persija Jakarta di Stadion GBLA berkat gol kilat Beckham Putra.
- Persija mendominasi permainan meski kalah, dengan peluang emas dari Maxwell Souza dan Allano Lima.
- Persija bermain dengan 10 orang setelah Bruno Tubarao diganjar kartu merah, namun Persib tetap menang tipis 1-0.
Jakarta, IDN Times - Persib Bandung sukses membungkam Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026). Kemenangan Pangeran Biru lahir berkat gol kilat Beckham Putra.
Persib yang tampil di depan publik sendiri memulai laga dengan ritme tinggi. Agresivitas mereka saat melancarkan serangan balik membuyarkan fokus Persija, khususnya di lini belakang.
Alhasil, Pangeran Biru mampu unggul lebih dulu berkat gol Beckham Putra saat duel baru berusia lima menit, memanfaatkan blunder Van Basty Sousa. Gol tersebut berawal dari umpan silang yang dilepaskan Berguinho yang bermanuver di sektor kanan. Umpan Berguinho sebenarnya bisa dinetralisir lini belakang Persija karena kurang akurat. Namun, sapuan Van Basty justru mengarah ke Beckham yang berdiri bebas di depan gawang.
Persija meresponsnya dengan tampil lebih terbuka. Mereka kian solid dan mendominasi penguasaan bola. Mereka juga membombardir pertahanan tuan rumah saat duel memasuki menit 35.
Peluang emas pertama mereka lahir dari kaki Maxwell Souza pada menit 38. Maxwell lepas dari perangkap offside dan penjagaan Kakang Rudianto. Sayang, penyelesaian akhir Maxwell gagal berujung gol, meski tinggal berhadapan dengan kiper Teja Paku Alam.
Macan Kemayoran kembali mendapat peluang emas lima menit kemudian. Allano Lima melepaskan tembakan jarak jauh, namun membentur tiang kanan. Bola liar mengarah ke Eksel Runtukahu, tetapi peluangnya gagal karena terpeleset.
Thales Lira menutup peluang Persija di babak pertama. Sundulannya masih melayang ke atas mistar di injury time. Kebuntuan Persija pun membuat Persib unggul 1-0 di babak pertama.
Pada paruh kedua, Persija mendapat petaka, karena dipaksa bermain 10 orang saat sedang mengejar ketertinggalan. Kondisi itu tercipta setelah Bruno Tubarao diganjar kartu merah akibat sengaja menginjak kaki Beckham meski laga sudah dihentikan akibat pelanggaran.
Persija sebenarnya tetap mendominasi permainan. Mereka nyaris menyamakan kedudukan setelah terjadi kemelut di depan gawang pada menit 60. Sayang, Teja mampu menggagalkan peluang Van Basty dan Eksel secara beruntun.
Persib nyaris menghukum garis pertahanan tinggi yang dimainkan Persija pada menit 77. Beruntung bagi Tim Ibu Kota, karena Ramon Tanque gagal memanfaatkan peluang emas itu.
Adam Alis juga nyaris menggandakan keunggulan jelang peluit panjang ditiup. Lagi-lagi penyelesaian akhir mereka buruk. Persib pun harus rela menang dengan skor tipis, 1-0.
















