Jakarta, IDN Times - Pemerhati sepak bola nasional, Effendi Gazali, menyebut PSSI dan Timur Kapadze ternyata sudah berbincang. Diskusi antara mereka sudah terjalin via Zoom, atau secara daring.
"Ya ada PSSI yang kontak untuk zoom gitu aja. Tapi Kapadze dia bilang dia belum dikontak oleh PSSI kan, tapi minta Zoom malam itu ada. Cuma itu aja," kata Effendi dalam acara diskusi di Jakarta, Kamis (13/11/2025).
