Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Ronaldo Berpotensi Tanpa Gelar Bersama Al Nassr Musim Ini

Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr. (twitter.com/Cristiano)
Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr. (twitter.com/Cristiano)

Jakarta, IDN Times - Sudah lama Cristiano Ronaldo tidak merasakan manisnya angkat trofi. Musim ini, dahaga pria asal Portugal itu akan trofi tampaknya tak akan terobati lagi bersama Al-Nassr. Kenapa demikian?

Terbaru, Al-Nassr tumbang dalam semifinal Piala Raja Arab Saudi. Bersua Al-Wehda di Al Awwal Park, Senin (24/4/2023), Ronaldo dan Al Nassr tumbang dari dengan skor tipis 0-1. Pupus sudah harapan Al-Nassr mengunci trofi ini.

Kekalahan dari Al-Wehda juga memberikan efek lain. Baik itu Al-Nassr dan Ronaldo, sama-sama berpeluang nirgelar musim ini.

1. Al-Nassr sudah kalah juga di ajang lain

Sebelum tumbang di semifinal Piala Raja Arab Saudi, Al-Nassr juga sudah tumbang di ajang-ajang lain. Sebelumnya, mereka kalah di semifinal Piala Super Arab Saudi dari Al-Ittihad.

Tidak cuma itu, Al-Nassr bersama Ronaldo juga kalah di ajang Piala Super Riyadh. Potensi-potensi trofi yang bisa didapat Al-Nassr di ajang-ajang berformat turnamen, sudah hilang.

2. Al-Nassr sudah tak kuasai Saudi Pro League

skuad Al-Nassr (instagram.com/@alnassr_fc)
skuad Al-Nassr (instagram.com/@alnassr_fc)

Kondisi Al-Nassr juga diperparah dengan posisi di klasemen Saudi Pro League sekarang. Al-Nassr saat ini bertengger di posisi kedua klasemen, dengan raihan 53 poin.

Al-Nassr kalah saing dengan Al-Ittihad yang menorehkan 56 poin. Kekalahan dari Al-Hilal pada 18 April silam memengaruhi posisi Al-Nassr, sehingga tersusul oleh Al-Ittihad.

3. Jangan khawatir, masih ada satu peluang

Meski peluang juara di turnamen sudah hilang, Ronaldo dan Al-Nassr masih berpeluang meraih trofi. Di sisa enam laga kompetisi domestik, mereka harus konsisten meraih kemenangan, untuk bisa menyusul Al-Ittihad.

Jika tidak, CR7 bisa saja kembali merasakan nirgelar lagi dalam satu musim bersama Al-Nassr. Terakhir kali, Ronaldo angkat trofi terjadi pada musim 2020/21 silam, ketika Juventus menjuarai Coppa Italia.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sandy Firdaus
EditorSandy Firdaus
Follow Us

Latest in Sport

See More

Klok Merasa Dirinya Bak Luis Figo di Pusaran Persib dan Persija

11 Jan 2026, 09:25 WIBSport