Pergantian pelatih kembali terjadi di Chelsea pada awal Januari 2026. Situasi itu terwujud seiring dengan keputusan manajemen memecat Enzo Maresca usai memegang kendali sejak musim panas 2024. Pihak klub bergerak cepat hingga mengumumkan Liam Rosenior sebagai sosok berikutnya yang memimpin Liam Delap dan kolega.
Menariknya, kedua pelatih tersebut pernah bertemu untuk saling beradu taktik di EFL Championship 2023/2024. Kala itu, Rosenior bertugas sebagai juru taktik Hull City. Di sisi lain, Enzo Maresca tengah menjalani musim pertama di Leicester City. Lalu, bagaimana sejarah pertemuan kedua sosok tersebut dan hasil yang didapat pada penghujung musim?
