Axioo kembali menunjukkan taringnya di pasar laptop gaming Indonesia lewat peluncuran Axioo Pongo 755. Kehadirannya menjadi bukti nyata bahwa merek lokal juga mampu tampil kompetitif menghadapi nama-nama besar lain, seperti ASUS ROG, MSI, hingga Acer Predator. Mengandalkan Intel Core i7-13620H dan NVIDIA GeForce RTX 5050 Laptop GPU, seri Pongo terbaru ini dirancang untuk menghadirkan performa gahar di kelas menengah.
Dibanderol mulai Rp16 jutaan, Axioo Pongo 755 rilis sebagai laptop gaming lokal di tahun 2025 dengan tampilan gahar serta harga yang kompetitif di kelasnya. Nah, buat kamu yang penasaran seperti apa kemampuan dan fitur yang ditawarkan, mari kita ulas lebih dalam keunggulan dari laptop gaming Axioo terbaru ini. Let’s go!
