Saat pertama kali menggunakan MacBook, mungkin banyak dari pengguna yang mengira bahwa semua aplikasi harus diunduh lewat App Store. Padahal, kenyataannya tidak begitu. Meski App Store merupakan tempat resmi dan paling aman untuk mendapatkan aplikasi di macOS, Apple tetap memberikan keleluasaan bagi penggunanya untuk menginstal aplikasi dari sumber lain.
Hal ini tentu memberi kabar baik, mengingat bahwa aplikasi populer dan profesional, seperti Google Chrome, Zoom, atau bahkan Spotify justru tidak tersedia di App Store. Lantas, apakah aman menginstal aplikasi dari luar App Store?
Jawabannya aman asalkan dilakukan dengan benar. Artikel ini akan membahas tiga cara mudah dan legal untuk menginstal aplikasi MacBook dari luar App Store. Simak terus, yuk!