Buat kamu pengguna Samsung, pasti sudah tidak asing lagi dengan Galaxy AI. Fitur kecerdasan buatan ini pertama kali diperkenalkan melalui seri Galaxy S24 dan sejak itu mulai menyebar ke perangkat lain seperti Galaxy A Series, tablet, hingga perangkat wearable. Namun, Samsung sempat menyatakan sejak awal peluncurannya bahwa fitur ini hanya akan diberikan secara gratis hingga akhir 2025. Sayangnya, pernyataan tersebut tidak pernah dijelaskan lebih lanjut sehingga menimbulkan berbagai spekulasi di kalangan pengguna.
Melansir Android Police dan Gizmochina, Kamis (17/7/2025), Samsung akhirnya memberikan kejelasan resmi mengenai masa depan Galaxy AI. Kabar baiknya, sejumlah fitur kecerdasan buatan yang telah diinstal secara default di perangkat Galaxy akan tetap tersedia secara gratis tanpa biaya langganan apa pun. Kepastian ini disampaikan dalam sesi pre-briefing menjelang peluncuran perangkat lipat terbaru Samsung. Pernyataan tersebut menandai komitmen perusahaan untuk terus memberikan pengalaman pengguna terbaik tanpa memberlakukan sistem berbayar untuk fitur AI inti. Lantas, apa saja fitur-fitur tersebut? Ketahui lebih lanjut melalui artikel berikut!