Banyak orang beli Kindle dengan ekspektasi hidup bakal langsung berubah jadi lebih rajin baca, tapi setelah beberapa hari dipakai, malah bingung cara maksimalinnya. Wajar banget, karena Kindle itu kelihatannya simpel, tapi punya banyak fitur yang nggak langsung kelihatan. Pengguna baru biasanya cuma buka buku, tap kanan, dan selesai.
Padahal ada beberapa kesalahan kecil yang bikin pengalaman baca jadi gak seoptimal seharusnya, mulai dari salah kirim file, salah format, sampai pakai setting yang bikin mata cepat capek. Dengan tahu kesalahan-kesalahan umum ini, kamu bisa menghindari hal-hal yang bikin Kindle kurang nyaman dan bikin aktivitas membaca jadi jauh lebih enak.
