Axioo Hype 5 AMD X5-2 (axiooworld.com)
Rekomendasi pertama dibuka dengan dari brand lokal, yaitu Axioo. Mengguncang pasar dengan Hype 5 AMD X5-2, Axioo berhasil menarik minat konsumen. Pada harga bersahabat, laptop ini berani memberikan prosesor AMD Ryzen™ 5 7430U yang punya konfigurasi 6 Core/12 Threads dan clock speed mencapai 4,3 GHz. Tak pakai layar TN, Axioo Hype 5 AMD X5-2 sudah mengusung panel IPS beresolusi 1080p dengan bentang 14 inci. Buat nonton film, scrolling, dan editing ringan, layar tersebut sudah lebih dari cukup.
Axioo sendiri menjelaskan bahwa laptop ini dirancang untuk tiga hal, yaitu kegiatan sehari-hari, pekerjaan kreatif, dan multitasking. Lebih lanjut, dengan engsel yang bisa diputar 180 derajat dan keyboard backlight, Axioo Hype 5 AMD X5-2 tampil elegn dan modern. Buat kamu yang teledor, laptop ini juga dibekali garansi Accidental Damage Protection Extra. Jadi, jika laptop rusak, terkena cipratan air, atau dicuri, Axioo akan menggantinya dengan unit baru.
Harga Axioo Hype 5 AMD X5-2: Rp5,8 jutaan