Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Laptop AI Terbaik 2025, Salah Satunya ASUS Zenbook DUO

Laptop AI Terbaik
ASUS Zephyrus (rog.asus.com)
Intinya sih...
  • Laptop AI terbaik 2025 ini datang dari berbagai merek, mulai dari ASUS hingga Acer.
  • ASUS Vivobook S14 OLED (M5406) dengan AMD Ryzen™ AI 9 365, layar OLED berkualitas, dan harga Rp19,9 jutaan.
  • ASUS Zenbook DUO (UX8406CA) dengan prosesor Intel® Core™ Ultra 9 285H, dua layar OLED, dan daya tahan baterai hingga 13,5 jam.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Saat ini, laptop tak hanya berfokus ke performa ngebut atau layar luas. Kini justru banyak laptop yang mengedepankan kemampuan AI yang mampu meningkatkan pengalaman hingga membantu pengguna.

Sudah banyak laptop AI yang bertebaran di pasaran, dari merek ASUS, Acer, hingga MSI. Mau tahu apa saja laptop AI terbaik 2025? Inilah beberapa daftarnya.

Table of Content

1. ASUS Vivobook S14 OLED (M5406)

1. ASUS Vivobook S14 OLED (M5406)

Laptop AI Terbaik
ASUS Vivobook S14 OLED (M5406) (asus.com)

Hadir dari merek internasional, ASUS Vivobook S14 OLED (M5406) bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang mendambakan laptop berkualitas dengan performa AI kelas atas. Dapur pacu laptop ini adalah AMD Ryzen™ AI 9 365 dengan clock speed mencapai 5,0 GHz. Punya NPU yang skornya mencapai 50 TOPS, semua kegiatan AI seperti generate image dan video bisa berjalan lancar. ASUS juga memberikan beberapa fitur AI khusus di laptop ini, seperti Copilot Windows dan ASUS AI Applications.

Menawarkan bodi tipis 1,39 centimeter dan bobot 1,3 kilogram, laptop ini tampil elegan dan stylish, tapi tetap nyaman dibawa kemanapun. Tentunya laptop ini juga sudah menghadirkan layar OLED berkualitas. Punya refresh rate 120Hz, resolusi 3K, bentang 14 inci, dam 100 persen DCI P-3, layarnya bisa menjadi teman setia yang nyaman digunakan untuk gaming, editing, atau sekadar menikmati konten.

Harga ASUS Vivobook S14 OLED (M5406) 24 GB/1 TB: Rp19,9 jutaan

2. ASUS Zenbook DUO (UX8406CA)

Laptop AI Terbaik
ASUS Zenbook DUO (UX8406CA) (asus.com)

Nama "DUO" di laptop ini menyisyaratkan kalau produknya memiliki dua layar OLED di bagian atas dan bawah. Bukan hiasan semata, kehadiran dua layar OLED memudahkan pengguna saat melakukan multitasking, menikmati konten, dan mampu meningkatkan produktivitas. Spesifikasi layarnya juga tak main-main dengan resolusi 3K, refresh rate 120Hz, screen to body ratio 91 persen, dan kecerahan hingga 500 nits. Dilapisi kaca Corning Gorilla Glass, layar ASUS Zenbook DUO (UX8406CA) mampu memberikan ketahanan tingkat tinggi.

Soal performa, laptop ini ditenagai prosesor Intel® Core™ Ultra 9 285H dengan 16 Core/16 Threads, clock speed hingga 5,4 Ghz, TDP 35-115 watt, dan 6 performance core. ASUS sendiri mengeklaim bahwa processor tersebut sangat cocok untuk produktivitas dan bisa meningkatkan kinerja dengan bantuan AI. Mengantongi sertifikasi Intel EVO, ASUS Zenbook DUO (UX8406CA) juga memiliki daya tahan baterai yang tinggi, bahkan mencapai 13,5 jam video playback dengan penggunaan satu layar. Jika mencoba menggunakan dua layarnya sekaligus, laptop ini mampu bertahan hingga 10,5 jam video playback.

Harga ASUS Zenbook DUO (UX8406CA): Rp29 juta—Rp39 jutaan

3. ASUS ROG Zephyrus G16

Laptop AI Terbaik
ASUS Zephyrus G16 (rog.asus.com)

Bukan laptop gaming biasa, ASUS ROG Zephyrus G16 mampu menawarkan keseimbangan antara performa tinggi, kemampuan AI kelas atas, dan gaya maksimal. Tergantung serinya, kamu akan mendapat dua jenis prosesor, yaitu Intel® Core™ Ultra 9 285H atau Intel® Core™ Ultra 9 185H. Keduanya merupakan prosesor kelas atas dengan 16 Core/16 Threads, 24MB Cache, dan NPU 13 TOPS. GPU dedicated di laptop ini juga powerful, antara GeForce RTX™ 5070 Ti Laptop, GeForce RTX™ 5060 Laptop, atau GeForce RTX™ 5070 Laptop.

Hadirkan sistem pendingin Vapor Chamber dan teknologi Tri-Fan Cooling, suhu laptop akan tetap terjaga walau digunakan bermain game berat sekalipun. Sebagai laptop kelas atas, laptop ini juga sudah dibekali layar OLED 2,5K, storage 2GB PCIe Gen 4, dan RAM hingga 24 GB. Berbeda dari laptop gaming kebanyakan, ASUS ROG Zephyrus G16 tampil lebih ringkas dengan ketebalan 1,49 inci dan bobot yang hanya 1,85 kilogram. Desainnya juga terkesan low profile tapi aura gaming laptop ini tetap kuat berkat satu garis miring di bagian tengah.

Harga ASUS ROG Zephyrus G16

  • ASUS ROG Zephyrus G16 GU605CM: Rp41 jutaan

  • ASUS ROG Zephyrus G16 GU605CP: Rp47 jutaan

  • ASUS ROG Zephyrus G16 GU605CR: Rp56 jutaan

4. Acer Swift X 14 AI AMD

Laptop AI Terbaik
Acer Swift X 14 AI AMD (acer.com)

Tak mau kalah dari ASUS, Acer juga meluncurkan laptop AI berkualitas. Ditenagai AMD Ryzen™ AI 9 365, Acer Swift X 14 AI AMD mendapat dukungan AI yang cerdas dan mampu menjalankan berbagai kegiatan dengan lancar. Di samping itu, laptop ini juga dibekali GPU NVIDIA GEFORCE RTX 5070 yang menjamin kegiatan gaming atau rendering berjalan dengan baik tanpa hambatan. Punya RAM 32GB LPDDR5X dan storage 2TB PCIe 4.0, laptop ini juga lancar untuk menyimpan banyak file dan multitasking.

Acer menjelaskan bahwa Acer Swift X 14 AI AMD sangat cocok untuk content creator karena memiliki layar berkualitas. Panel OLED, DCI-P3 100 persen, Delta E <2, resolusi 3K, dan perlindungan Corning Gorilla Glass semuanya dihadirkan di laptop ini. Acer juga menyematkan beberapa fitur AI khas seperti Acer PurifiedVoice 2.0, Acer LiveArt, AcerSense, dan PC Core Aman (Level 3). Semua fitur AI tersebut mampu memberikan solusi bagi pengguna yang mendambakan kenyamanan, kecepatan, ketangkasan, dan keamanan terbaik.

Harga Acer Swift X 14 AI: Rp22 juta—Rp26 jutaan

5. MSI Prestige 13 AI Evo

Laptop AI Terbaik
MSI Prestige 13 AI Evo (id.msi.com)

Dari namanya sudah terlihat MSI Prestige 13 AI Evo merupakan laptop berbasis AI yang powerful dan cocok untuk berbagai pekerjaan. Laptop ini menawarkan perpaduan antara bodi ringan, prosesor ngebut, dan kemampuan AI tingkat tinggi.

Soal bodi, bobotnya hanya 990 gram dan dibuat menggunakan material alumunium super kuat. Disematkan Intel® Core™ Ultra 7 255H dengan 16 Core/16 Threads dan TDP maksimal 115 watt, MSI Prestige 13 AI Evo mampu menjalankan game dan aplikasi apapun dengan lancar. Terkait fitur AI, laptop ini sudah dilengkapi dengan MSI AI Engine, AI Zone, Copilot, hingga AI Noise Cancellation Pro yang bisa memudahkan pekerjaanmu.

Harga MSI Prestige 13 AI Evo: Rp18 juta—Rp20 jutaan

Sekarang kamu sudah tahu beberapa laptop AI terbaik 2025. Jadi, kamu tak perlu bimbang saat hendak membeli laptop dengan kemampuan AI yang tinggi. Pilihannya juga banyak, tinggal sesuaikan dengan budget, kebutuhan, dan preferensi.

FAQ seputar laptop AI terbaik 2025

Apakah laptop AI bisa digunakan untuk bermain game?

Iya, laptop AI bisa digunakan untuk bermain game karena punya prosesor ngebut, GPU berkualitas, RAM dual channel, hingga refresh rate tinggi.

Mengapa harga laptop AI mencapai puluhan juta rupiah?

Harga laptop AI bisa tinggi karena penggunaan prosesor kelas atas, material premium, layar berkualitas, dan baterai yang besar.

Apa kegunaan AI di laptop?

AI di laptop bisa digunakan untuk beberapa hal, seperti mengamankan data, membuat pekerjaan makin efisien, atau melakukan generate gambar dan teks.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Lea Lyliana
EditorLea Lyliana
Follow Us

Latest in Tech

See More

Kode Remot TV Coocaa LED dan LCD, Dilengkapi Cara Setting

09 Jan 2026, 12:11 WIBTech