Nostalgia memang tak pernah salah arah, apalagi kalau dikemas dalam teknologi masa kini. Dalam perayaan 100 tahun inovasi audio, Philips Audio memperkenalkan lini Retro Range, dan salah satu produk yang mencuri perhatian adalah The Ringo (Philips TAH2000). Hadir dengan desain klasik ala 1980-an, headphone ini memadukan pesona vintage dengan performa modern untuk pengguna masa kini.
Peluncuran The Ringo di Indonesia juga menjadi bagian dari perayaan 15 tahun kemitraan strategis antara PT Anugrah Niagatama Perkasa (PT ANP) dan TP Vision, distributor tunggal Philips Audio di Tanah Air. Kolaborasi ini menegaskan komitmen menghadirkan perangkat audio premium dengan teknologi mutakhir bagi konsumen Indonesia.
