Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Prosesor laptop terbaik 2025
ilustrasi laptop (intel.co.id)

Intinya sih...

  • Prosesor laptop terbaik 2025 bisa melibas game berat hingga mempercepat randering.

  • Intel Core i9-14900HX dengan arsitektur Raptor Lake-HX, 24 Core/32 Threads, TDP 55 watt, performa maksimal untuk main game dan rendering berat.

  • AMD Ryzen 9 9955HX3D dilengkapi teknologi AMD 3D V-Cache generasi kedua, 16 Core/24 Threads, clock speed hingga 5,4 GHz, TDP mencapai 75 watt.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Prosesor merupakan salah satu komponen terpenting di laptop. Komponen ini berperan dalam mengatur sistem, menjalankan software, hingga memproses perintah perangkat.

Pada laptop sendiri, ada banyak merek atau brand prosesor, seperti AMD, intel, hingga Snapdragon. Tiap prosesor menawarkan fitur unik, performa ngebut, sampai kemampuan AI yang canggih.

Sebagai konsumen yang cerdas, kamu juga harus cermat saat memilih prosesor laptop. Mau tahu prosesor laptop terbaik 2025? Inilah beberapa di antaranya.

1. Intel Core i9-14900HX

laptop dengan Intel Core i9-14900HX (rog.asus.com)

Menjadi salah satu yang tertinggi di lini prosesor laptop keluaran intel, Intel Core i9-14900HX mampu menjalankan game AAA di grafis tinggi tanpa hambatan. Dibuat dengan arsitektur Raptor Lake-HX, punya 24 Core/32 Threads, dan TDP 55 watt, Intel Core i9-14900HX mampu memberikan performa maksimal layaknya prosesor desktop. Selain buat main game, processor ini juga sangat mumpuni jika digunakan untuk rendering berat, lho.

2. Intel Core i7-14700HX

Intel Core i7 (intel.co.id)

Kastanya memang di bawah i9, tetapi Intel Core i7-14700HX mampu memberikan performa yang sangat gahar. Soal spesifikasi, prosesor dengan arsitektur Raptor Lake-HX ini memiliki 20 Core/28 Threads, clock speed maksimal hingga 5,5 GHz, dan L3 cache sebesar 33MB. TDPnya sekitar 45-55 watt. Namun, jika melakukan overlocking kamu bisa meningkatnya hingga 157 watt. Dengan prosesor ini, game AAA bisa berjalan dengan mulus tanpa lag.

3. AMD Ryzen 9 9955HX3D

ilustrasi AMD Ryzen (amd.com)

AMD mengeklaim bahwa AMD Ryzen 9 9955HX3D merupakan prosesor gaming tercepat di dunia yang dilengkapi teknologi AMD 3D V-Cache generasi kedua. Prosesor ini ditenagai 16 Core/24 Threads dan clock speed maksimal mencapai 5,4 GHz.

Angka TDPnya juga tinggi, bahkan mencapai 75 watt. Karena itu, AMD Ryzen 9 9955HX3D mampu menjalankan Black Myth Wukong di 110 FPS, Watch Dogs: Legion di 222 FPS, Cyberpunk 2077 192 FPS, Sid Meier’s Civilization VII di 341 FPS, hingga Final Fantasy XIV Dawntrail di 248 FPS.

4. AMD Ryzen 9 9955HX

laptop dengan AMD Ryzen 9 9955HX (rog.asus.com)

Sejatinya, AMD Ryzen 9 9955HX memiliki spesifikasi yang sangat mirip dengan AMD Ryzen 9 9955HX3D. Bedanya, prosesor ini tidak dilengkapi teknologi AMD 3D V-Cache generasi kedua. Namun, AMD Ryzen 9 9955HX memiliki clock speed yang lebih tinggi, bahkan mencapai 5,6 GHz. Alhasil, prosesor ini tak cuma cocok untuk bermain game, tetapi sangat ideal untuk rendering video, melakukan kompilasi kode, atau simulasi ilmiah yang berat.

5. Intel Core Ultra 9 285HX

Intel Core Ultra (intel.co.id)

Prosesor Arrow Lake ini dibuat dengan fabrikasi 3 nm, punya TDP hingga 55 watt, dilengkapi 24 Core/32 Threads, L3 cache sebesar 36MB, dan clock speednya mencapai 5,6 GHz. Berbeda dengan seri Intel Core yang berfokus pada performa, Intel Core Ultra 9 285HX merupakan prosesor yang mengedepankan kemampuan AI. Pasalnya, prosesor ini dilengkapi NPU khusus yang bisa menjalankan perintah AI dengan cepat, efisien, dan mampu memaksimalkan software dengan baik.

6. AMD Ryzen AI Max+ Pro 395

ilustrasi AMD Ryzen AI (amd.com)

Tak mau kalah dari intel yang memiliki seri Intel Core Ultra, AMD melawan dengan seri AMD Ryzen AI. Nah, AMD Ryzen AI Max+ Pro 395 merupakan salah satu prosesor AI terbaik mereka. AMD menjelaskan bahwa prosesor ini punya peningkatan AI sebesar 3,9 kali di pengetasan LM Studio dan Llama TIFT.

Saat digunakan untuk membuat konten di Blender Classroom, AMD Ryzen AI Max+ Pro 395 juga mampu memberikan peningkatan hingga 2,4 kali. Skor NPUnya juga tinggi, mencapai 50 TOPS. Soal spesifikasi, prosesor ini punya 16 Core/32 Threads, clock speed 5,1 GHz, L3 cache 64MB, hingga TDP 120 watt.

Demikian daftar enam prosesor laptop terbaik 2025 dengan performa ngebut dan kemampuan AI tingkat tinggi. Mengandalkan spesifikasi tinggi, semua prosesor tersebut bisa melibas berbagai tugas dengan cepat. Mau itu main game, editing video, hingga generate image menggunakan AI, semuanya bisa berjalan mulus.

FAQ seputar prosesor laptop terbaik 2025

Apa saja yang harus diperhatikan saat memilih prosesor laptop?

Jenis, arsitektur, jumlah core dan thread, TDP, clock speed, hingga GPU yang digunakan.

Apa prosesor laptop berkualitas penting?

Iya, prosesor laptop berkualitas sangat penting karena bisa memudahkan kegiatan dan memperlancar kinerja.

Apakah prosesor laptop harus dirawat?

Iya, prosesor harus dirawat salah satunya dengan cara melakukan repasta secara rutin.

Editorial Team