Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Smartwatch bisa connect Strava
Apple Watch 11 (apple.com)

Intinya sih...

  • Smartwatch bisa connect Strava meliputi Apple Watch, Galaxy Watch, Garmin, hingga HUAWEI WATCH.

  • Samsung Galaxy Watch 6 menawarkan desain premium, ketahanan tinggi, dan koneksi mulus dengan perangkat Samsung lain.

  • Garmin Forerunner 965 hadir dengan bezel titanium yang elegan, baterai tahan lama hingga 23 hari, layar AMOLED berkualitas tinggi, dan berbagai fitur mewah lainnya.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Strava merupakan aplikasi berbasis GPS yang bisa melacak, mencatat, dan membagikan aktivitas olahraga pengguna. Beberapa waktu kebelakang, aplikasi ini sangat populer di kalangan anak muda dan pencinta olahraga karena bisa dibagikan ke media sosial.

Untuk memaksimalkan kemampuannya, Strava dapat dipadukan dengan smartwatch supaya pencatatan dan pelacakannya lebih akurat. Lantas, apa saja smartwatch bisa connect Strava? Berikut tujuh rekomendasinya.

1. Apple Watch

Apple Watch 9 (apple.com)

Bagi kamu yang sudah terkunci dengan ekosistem Apple, smartwatch satu ini adalah opsi terbaik. Seri terbarunya, Apple Watch Series 11 resmi dirilis pada 2025 lalu. Namun, jika ingin lebih terjangkau, seri lain seperti 10, 9, dan 8 tetap worth it dibeli.

Keunggulan utama Apple Watch adalah koneksinya dengan ekosistem Apple. Jadi, jika kamu punya iPhone, Mac, atau iPad Apple Watch bisa terhubung dengan seamless. Di luar itu, desainnya juga mewah dan membawa kesan ekslusif bagi penggunanya. Sayangnya, daya tahan baterai Apple Watch masih terbatas, hanya 24 jam. Namun, fitur yang ditawarkan Apple Watch menjadi salah satu yang terlengkap, mulai dari pemantauan sleep apnea, pengukuran kadar oksigen di darah, GPS akurat, hingga kehadiran Apple Intelligence.

Harga Apple Watch:

  • Apple Watch Series 9: Rp4 juta—Rp5 jutaan

  • Apple Watch Series 10: Rp5,9 juta—Rp6 jutaan

  • Apple Watch Series 11: Rp7 jutaan

2. Samsung Galaxy Watch 6

Samsung Galaxy Watch 6 (news.samsung.com)

Pada kelas smartwacth premium Samsung, Galaxy Watch 6 bisa cocok jadi pilihan. Desain berkelas dengan layar membulat, panel Super AMOLED berkualitas, ketahanan tinggi berkat sertifikasi MIL-STD-810H, dan IP68, membuatnya jam tangan pintar ini bisa diajak melakukan berbagai aktivitas, termasuk berenang.

Lebih lanjut, smartwatch ini akan lebih klop jika dipasangkan dengan perangkat Samsung lain dan membuat koneksinya dengan Strava makin mulus. Sayangnya, ketahanan baterainya cukup kecil, hanya 40 jam.

Harga Samsung Galaxy Watch 6: Rp4,9 juta—Rp6,9 jutaan

3. Garmin Forerunner 965

Garmin Forerunner 965 (garmin.co.id)

Datang dari brand smartwacth raksasa, Garmin Forerunner 965 menghadirkan segudang fitur yang memanjakan pengguna. Soal kemewahan, Garmin Forerunner 965 menjadi yang terdepan berkat bezel titanium yang ringan, elegan, dan kuat.

Diklaim mampu bertahan hingga 23 hari, baterainya sangat awet sehingga bisa menemanimu di berbagai kegiatan. Smartwatch ini pun juga dilengkapi layar AMOLED dengan kecerahan tinggi yang membuat visibilitas terjamin, bahkan di bawah terik matahari sekalipun.

Harga Garmin Forerunner 965: Rp7,9 jutaan

4. Redmi Watch 3 Active

Redmi Watch 3 Active (mi.co.id)

Redmi Watch 3 Active hadir sebagai pilihan smartwatch terjangkau yang stylish dan modern. Cocok buat anak muda dan pencinta olahraga, smartwatch ini dibekali berbagai fitur, seperti waterproof (5ATM), baterai 289mAh yang mampu bertahan hingga 12 hari, panel LCD 1,83 inci dengan desain 2,5D.

Menariknya lagi, ada lebih dari 200 tampilan jam yang bisa diganti sesuka hati. Lebih lanjut, smartwatch ini menghadirkan 100 mode olahraga sehingga sangat ideal bagi kamu yang aktif. Nah, untuk connect ke Strava, kamu bisa menggunakan aplikasi Mi Fitness, ya.

Harga Redmi Watch 3 Active: Rp459 ribuan

5. Fitbit Versa 4

Fitbit Versa 4 (store.google.com)

Nama Fitbit di Tanah Air memang tak terlalu menjulang jika dibandingkan dengan Galaxy Watch, Apple Watch, atau Garmin. Namun, smartwatch besutan Google ini tetaplah produk berkualitas. Selain bisa terhubung dengan mudah ke Strava, Fitbit Versa 4 bisa membuat kegiatan olahraga kamu naik ke level yang lebih tinggi.

Jam tangan cerdas ini juga menawarkan lebih dari 40 mode olahraga, mampu melacak kegiatan dengan akurat, dan baterainya sanggup bertahan hingga 6 hari. Fitbit Versa 4 juga tampil kalem bodi membulat, strap bertekstur halus, dan warna yang tak terlalu mencolok.

Harga Fitbit Versa 4: RpRp3 jutaan

6. Amazfit Bip 3

Amazfit Bip 3 (uk.amazfit.com)

Kelebihan utama Amazfit Bip 3 tercermin dari empat aspek, yaitu daya tahan baterai, kualitas layar, fitur olahraga, dan desainnya. Amazfit sendiri mengeklaim bahwa smartwatch ini bisa bertahan hingga 14 hari dengan penggunaan ringan.

Layarnya memang masih menggunakan panel TFT, tetapi ukuran 1,69 incinya sangat luas sehingga memberikan visibilitas optimal. Untuk ukuran smartwacth murah, 60 mode olahraga yang ditawarkan juga bisa memenuhi semua kebutuhan kamu. Soal desain, jam ini tampil dengan warna pastel seperti hitam, pink, dan ungu yang menyegarkan.

Harga Amazfit Bip 3: Rp599 ribuan

7. HUAWEI WATCH GT 6 Pro

HUAWEI WATCH GT 6 Pro (consumer.huawei.com)

Tak sekadar smartwatch biasa, HUAWEI WATCH GT 6 Pro merupakan jam tangan digital yang menawarkan kemewahan bagi penggunanya. Hal tersebut tercermin dari beberapa hal, yaitu desainnya serupa dengan jam tangan mahal, penggunaan material titanium dan keramik, serta kaca berlapis safir super kuat. Kecerahan layar AMOLEDnya sudah setara dengan smartphone, yaitu mencapai 3000 nits.

HUAWEI WATCH GT 6 Pro memiliki daya tahan baterai luar biasa, bahkan mencapai 21 hari dengan penggunaan ringan. Sebagai smartwatch kelas atas HUAWEI WATCH GT 6 Pro dibekali segudang fitur menarik, seperti analisis ECG, lebih dari 100 mode olahraga, hingga ribuan peta lapangan golf. Sertifikasi 5ATM dan IP69 juga hadir sehingga membuat smartwatch ini tahan benturan, debu, dan bisa diajak menyelam hingga 50 meter.

Harga HUAWEI WATCH GT 6 Pro: Rp4,5 jutaan

Sudah siap tampil trendy dan membagikan progress olahraga kamu di Strava? Nah, tujuh smartwatch bisa connect Strava di atas bisa jadi pilihan terbaik.

FAQ seputar smartwatch bisa connect Strava

Smartwatch merk apa saja yang bisa terkoneksi dengan Strava?

Banyak brand populer seperti Garmin, Apple Watch, Samsung Galaxy Watch, hingga Fitbit, bisa terhubung ke Strava.

Bagaimana cara menghubungkan smartwatch ke Strava?

Umumnya melalui aplikasi pendamping (companion app) smartwatch, lalu aktifkan integrasi dengan Strava dan login akun.

Apakah koneksi Strava otomatis setelah dipasangkan?

Iya, setelah izin diberi dan akun Strava terhubung, aktivitas akan sinkron otomatis setelah selesai olahraga.

Editorial Team