Fighting game merupakan genre untuk pecinta permainan kompetitif. Ia menawarkan gameplay pertarungan yang membuat gamer untuk berpikir kreatif dan cerdas untuk melawan lawan bermain. Meskipun memiliki mekanisme yang sama, game bergenre ini selalu muncul dengan tema dan fitur unik tersendiri.
Kalau kamu sedang mencari fighting game untuk PlayStation 4/5, ada kabar gembira, nih! Pada November ini, PlayStation Store sedang ada event diskon November Savings 2025. Ini menjadi kesempatan untuk mendapatkan fighting game berkualitas dengan harga yang lebih murah. Adapun, berikut 5 rekomendasi fighting game yang layak dibeli di PS Store November Savings 2025!
