5 Rekomendasi Game Simulasi Pertanian di PS Store November Savings

- Ada beragam game simulasi pertanian yang mendapat diskon besar lewat promo PlayStation Store November Savings 2025.
- Judul-judul populer, seperti Doraemon Story of Seasons: Friends of the Great Kingdom, Tales of the Shire, dan My Time at Portia, termasuk yang mendapatkan diskon.
- Diskon berlaku sampai 21 November 2025, jadi sebaiknya kamu beli sebelum promo berakhir.
Simulasi pertanian atau farming sim merupakan subgenre game simulasi yang gak pernah sepi peminat. Subgenre ini memberikan pengalaman menjalani kehidupan sebagai seorang petani dengan segala kesibukannya. Apalagi, banyak game simulasi pertanian yang hadir dengan tema dan latar yang unik.
Kalau sedang mencari-cari farming sim game untuk konsol PlayStation 4/5 di rumah, kamu bisa memanfaatkan promo diskon PlayStation Store November Savings 2025. Ada banyak diskon yang menarik! Berikut rekomendasi game simulasi pertanian yang diskon di PS Store November 2025!
1. Doraemon Story of Seasons: Friends of the Great Kingdom (2022)

Merupakan game kedua dari kolaborasi Story of Seasons dengan kartun populer Doraemon, ia menawarkan simulasi pertanian dengan tema fantasi yang biasa kamu temukan dalam film Doraemon. Game ini mengisahkan upaya Nobita Nobi untuk membantu temannya, Lumis, mengembangkan pertanian di Planet Illuma. Selain cerita yang seru, kamu pun akan dimanjakan dengan visual bergaya lukisan.
Dalam game ini, Nobita bakal mengelola peternakan, mulai dari bercocok tanam, beternak, sampai mengolah hasil panen. Doraemon juga bakal membantu kamu dengan berbagai alat ajaibnya. Game ini memiliki dunia yang cukup luas. Kamu bisa menjelajahi lima wilayah dengan keunikan tersendiri. Ngomong-ngomong, game ini mendukung bahasa Indonesia, lho.
2. Tales of the Shire: A The Lord of the Rings Game (2025)

Pernah bermimpi ingin hidup di dunia The Lord of the Rings karya JRR Tolkien yang megah dan epik? Game baru berjudul Tales of the Shire: A The Lord of the Rings Game akhirnya memberikan kesempatan tersebut. Ia adalah simulasi kehidupan. Kamu akan bermain sebagai seorang Hobbit yang harus menjalani kehidupan sehari-hari di Desa Bywater.
Tentunya, simulasi pertanian masih menjadi kegiatan utama yang bisa dilakukan. Selain itu, kamu bisa bereksplorasi dan berinteraksi dengan penduduk setempat. Ia mengulik indahnya hidup di dunia fantasi Middle-earth, jauh dari konflik rebutan cincin. Meski baru dirilis beberapa bulan lalu, ia sudah mendapatkan diskon pada November ini.
3. My Time at Portia (2018)

My Time at Portia merupakan salah satu game simulasi yang punya banyak aktivitas seru. Dalam game ini, kamu adalah seorang tukang yang harus memajukan Kota Portia dengan mengerjakan berbagai misi. Game ini berfokus pada crafting. Namun, kamu juga bisa bercocok tanam dan beternak.
Selain mengerjakan misi sebagai tukang, kamu bisa menjelajahi dungeon untuk mencari item dan berburu monster. Sama seperti game sejenisnya, disediakan juga fitur kencan yang akhirnya bakal berujung pada pernikahan. Menarik, kan?
4. Paleo Pines (2023)

Kalau bosan dengan game simulasi pertanian dengan latar modern, kamu bisa menjajal Paleo Pines. Farming sim tersebut berlatar pada zaman prasejarah. Kamu akan bermain sebagai peternak dinosaurus yang harus merawat, beternak, dan menjinakkan dinosaurus liar.
Tidak hanya mengurus dinosaurus, kamu juga bisa menggarap ladang. Ngomong-ngomong, dinosaurus besar bisa kamu tunggangi untuk mengeksplorasi berbagai wilayah. Visual dari game ini menggunakan grafik 3D bergaya kartun yang lucu banget.
5. Pocket Harvest (2013)

Game besutan Kairosoft memang dikenal adiktif, tak terkecuali Pocket Harvest. Di balik grafik piksel yang sederhana, game simulasi manajemen pertanian ini bakal membuat kamu kecanduan dengan berbagai mekanisme pengelolaan pertanian yang mendalam. Ia juga dikemas dengan narasi dengan unsur komedi yang menghibur.
Dalam Pocket Harvest, kamu harus mengubah pertanian kecil hingga berkembang menjadi sebuah desa agrowisata yang populer. Kamu dituntut jeli dalam membangun berbagai fasilitas dan wahana, menentukan bibit apa yang harus ditanam, serta hewan apa yang diternak. Game ini makin murah karena diskon dari PS Store November Savings 2025.
Dari deretan game simulasi pertanian unik di atas, ada yang bikin kamu tertarik? Kalau ada, sebaiknya kamu segera membelinya. Sebab, promo PlayStation Store November Savings 2025 akan berakhir pada 21 November 2025 mendatang. Adapun, untuk perincian diskonnya bisa kamu lihat pada tabel di bawah ini.
Daftar Diskon Game Simulasi Pertanian di PS Store November Saving 2025
Game | Harga Normal | Diskon | Harga Diskon |
|---|---|---|---|
Doraemon Story of Seasons: Friends of the Great Kingdom | Rp649 ribu | 70 persen | Rp195 ribu |
Tales of the Shire: A The Lord of The Rings Game | Rp479 ribu | 20 persen | Rp383 ribu |
My Time at Portia | Rp447 ribu | 70 persen | Rp134 ribu |
Paleo Pines | Rp429 ribu | 70 persen | Rp129 ribu |
Pocket Harvest | Rp186 ribu | 50 persen | Rp93 ribu |


















