Era digital semakin berkembang pesat. Banyak aplikasi-aplikasi baru dan menarik yang bermunculan setiap harinya. Banyak aplikasi yang memberikan dampak positif. Meski begitu, kalau tidak digunakan dengan bijak, aplikasi bisa memberikan dampak negatif. Seperti interaksi langsung dengan keluarga dan teman yang terganggu. Maupun pengguna ponsel yang semakin terlarut dengan keasyikan ponsel yang mengurangi aktivitas produktifnya.
Bagi kamu pengguna iPhone, untungnya ada fitur batasan screen time yang bisa diaktifkan dengan mudah. Fitur ini akan membantu kamu memanajemen waktu penggunaan ponsel. Simak artikel ini lebih lanjut untuk mengetahui cara mengatur screen time iPhone.
