ilustrasi situs RCTI+ (dok.rctiplus.com)
Cara nonton TV di laptop secara gratis lainnya bisa menggunakan RCTI+. Meskipun gak selengkap situs lain, kamu tetap bisa gunakan situs ini untuk menonton TV secara online di laptop.
Siaran TV yang bisa kamu pilih cukup terbatas, karena situs ini hanya menyediakan empat opsi stasiun TV, yaitu RCTI, MNCTV, GTV, dan iNEWS.
Berikut ini tutorial penggunaannya.
- Akses situs RCTI+ di tautan https://www.rctiplus.com
- Tekan menu 'Live TV'
- Pilih dan klik siaran TV yang mau ditonton
- Lihat juga jadwal siaran harian di bagian bawah.
Nah, itulah cara nonton TV di laptop secara gratis. Ternyata, nonton TV gak harus di televisi, ya. Cukup pakai internet dan laptop, kamu bisa nonton TV kapan saja dan di mana saja.
Selamat mencoba!
Penulis: Kartika Puspita Dewi
Apakah bisa nonton TV di laptop tanpa internet? | Bisa, asal pakai TV tuner USB dan antena untuk menangkap siaran digital. |
Aplikasi apa yang bisa dipakai untuk nonton TV online di laptop? | Beberapa pilihan populer adalah Vidio, RCTI+, Vision+, dan Mola TV. |
Apakah semua laptop bisa dipakai nonton TV digital? | Bisa, asal mendukung port USB dan punya spesifikasi standar untuk streaming atau TV tuner. |
Apakah nonton TV online di laptop gratis? | Sebagian besar gratis, tapi beberapa platform punya konten premium berbayar. |
Bisakah nonton siaran luar negeri di laptop? | Bisa, lewat aplikasi streaming internasional atau situs resmi stasiun TV luar negeri. |