Dunia game tidak selalu soal petualangan seru atau kompetisi memacu adrenalin. Di sisi lain, industri ini juga menghadirkan permainan dengan tema dewasa yang cukup berani. Menariknya, gim semacam ini sering membungkus ceritanya dengan visual menggoda.
Salah satu contohnya adalah game simulasi sesat yang belakangan makin banyak bermunculan. Unsur dewasa disajikan cukup terang-terangan, baik lewat cerita maupun gameplay-nya. Karena itu, sebelum lanjut ke daftar di bawah, pastikan sudah cukup umur dan memahami konten yang akan dibahas. Yuk, cek game apa saja yang masuk daftarnya!
