OpenAI resmi meluncurkan ChatGPT Health secara global pada 8 Januari 2026, termasuk di Indonesia. Fitur ini menghadirkan satu platform terpadu untuk membantu kamu memahami informasi kesehatan dengan lebih jelas, mulai dari pertanyaan ringan hingga konteks medis yang lebih kompleks.
OpenAI melihat kesehatan sebagai salah satu kegunaan paling dominan di ChatGPT, dengan lebih dari 230 juta orang di seluruh dunia setiap minggu aktif mengajukan pertanyaan seputar kesehatan dan kebugaran. Angka ini menunjukkan kebutuhan pengguna akan akses informasi kesehatan yang cepat, mudah dipahami, dan relevan dengan kondisi sehari hari.
