TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Masjid Memukau yang Terdapat di Maroko, Megah dan Luas!

Di sini kamu pun bisa belajar tentang sejarah Islam

Koutoubia Mosque (commons.wikimedia.org/Jorge Lascar)

Maroko merupakan sebuah negara yang terletak di benua Afrika Utara yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Saat menjelajahi wilayah Maroko maka kamu akan banyak menjumpai masjid megah dengan gaya arsitektur memukau. Bahkan, ada yang terlihat sangat tua karena dibangun pada abad pertengahan.

Menjadi salah satu objek wisata favorit bagi wisatawan asing yang sedang berlibur ke Maroko, inilah daftar lima masjid paling terkenal yang terdapat di sana.

1. Koutoubia Mosque

Koutoubia Mosque (commons.wikimedia.org/Marcel.c)

Koutoubia Mosque terletak di Marrakech dan menjadi bangunan paling ikonik di wilayah tersebut. Dilansir laman Capetocasa, masjid ini dibangun pada tahun 1158 tepatnya pada masa kekuasaan kerajaan Almohad. Kemegahan Koutoubia Mosque menyaingi Ben Youssef Mosque yang dibangun pada masa kerajaan sebelumnya.

Pada bangunan Koutoubia Mosque terdapat menara setinggi 88 meter yang membuatnya terlihat menakjubkan. Yang menariknya dalam bahasa Maroko, Koutoubia memiliki arti penjual buku. Akan tetapi, bagi orang non-muslim tidak diperbolehkan masuk ke dalam masjid.

Baca Juga: 5 Landmark Ikonik di Maroko, Ada yang Berusia Ribuan Tahun!

2. The Great Mosque of Fez

The Great Mosque of Fez (facebook.com/simplymorocco)

Berlibur ke kota Fez di Maroko jangan lupa menyempatkan diri berkunjung ke The Great Mosque of Fez. Masjid ini merupakan bangunan paling bersejarah dan masjid tertua di kota Fez yang didirikan pada tahun 1272 pada masa kesultanan Marinid. Gaya arsitektur masjid sangat memukau yang dipenuhi dekorasi khas Maroko.

Namun, daya tarik utama dari ke The Great Mosque of Fez terletak pada menaranya yang menjulang tinggi. Hal ini dikarenakan menara masjid tersebut dilapisi oleh ubin mosaik dengan kualitas terbaik serta terdapat banyak ornamen yang terlihat dekoratif.

3. Great Mosque of Sale

Great Mosque of Sale (commons.wikimedia.org/Abdeaitali)

Great Mosque of Sale menempati area seluas 5.072 persegi yang menobatkannya sebagai masjid terbesar ketiga di negara Maroko. Dilansir laman Afrikanza, bangunan masjid ini memiliki sejarah paling menarik untuk diketahui karena telah beberapa kali dihancurkan lalu dibangun ulang dalam kurun 1000 tahun terakhir.

Peristiwa yang paling menghebohkan terjadi di tahun 1851 atau dikenal dengan tragedi Bombardment of Sale atau pengeboman Sale yang membuat bangunan masjid ini rusak parah. Setelah direnovasi ulang, Great Mosque of Sale kembali dapat digunakan untuk aktivitas ibadah umat muslim.

4. Zaouia Moulay Idriss II

Zaouia Moulay Idriss II (commons.wikimedia.org/Mx. Granger)

Satu lagi masjid menakjubkan yang dapat kamu kunjungi di wilayah Fez adalah Zaouia Moulay Idriss II. Dilansir laman Afrikanza, di dalam bangunannya terdapat makam Idriss II yang merupakan pendiri dari kota Fez. Masyarakat lokal percaya jika berziarah ke makam Idris II dapat membawa keberkahan dalam hidup mereka.

Zaouia Moulay Idriss II telah berusia ratusan tahun. Namun, masjid ini telah mengalami beberapa kali perubahan. Pada abad ke-18, Moulay Ismail mengubah desain dari Masjid secara besar-besaran agar bentuknya terlihat lebih tradisional.

Baca Juga: 10 Hal Unik yang Cuma Ada di Maroko, Ada Kambing Nongkrong di Pohon!

Verified Writer

IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya