TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tempat Wisata Religi Kota Cimahi yang Wajib Dikunjungi

Ada masjid dan pura, lho

potret Masjid Agung Kota Cimahi (Dok. Pemkot Cimahi)

Cimahi merupakan salah satu kota yang terletak di Jawa Barat. Banyaknya peninggalan wisata bersejarah yang ada di Cimahi yang membuat kota ini seringkali dijadikan tujuan berlibur banyak wisatawan.

Tak hanya itu, bagi kalian yang suka wisata religi, Cimahi adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi. Berikut ini ada destinasi wisata religi Kota Cimahi yang wajib dikunjungi. Kira-kira ada apa saja? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. Masjid Jami' Al Baakhirah

Masjid Jami' Al Baakhirah (GoogleMaps/Galant Sebastian)

Masjid Jami' Al Baakhirah merupakan masjid yang seringkali menarik minat wisatawan, karena bentuknya yang menyerupai kapal. Masjid yang satu ini juga tidak memiliki kubah seperti masjid pada umumnya.

Keunikan tidak sampai di situ, masjid ini juga dilengkapi dengan hiasan cerobong asap dan jangkar yang diikat dengan tali besar menyerupai kapal laut asli. Keren, ya!

Lokasi: Jalan Bapak Ampi, Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat

2. Masjid Agung Kota Cimahi

Masjid Agung Kota Cimahi (GoogleMaps/Rizaldi Rachman)

Berkunjung ke Cimahi belum lengkap rasanya jika belum mengunjungi masjid agung yang ada di sana. Masjid agung yang satu ini pertama kali didirikan pada tahun 1962 silam. 

Diketahui, sebelum Masjid Agung Kota Cimahi menjadi semegah sekarang, pada awalnya bangunan ini hanya berupa bangunan panggung seluas 200 meter persegi. Konstruksinya juga masih berupa kayu dan bambu beratap genting serta berfondasi kayu. 

Lokasi: Jalan Kaum Nomor 1, Cimahi, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat

Baca Juga: 5 Tempat Camping di Cimahi Jawa Barat, Hawanya Syahdu

3. Masjid Baiturrohman

Masjid Baiturrahman (GoogleMaps/Ramadhan Fauzy)

Masjid Baiturrohman merupakan masjid tertua yang ada di Cimahi dan menjadi sarana penyebaran Islam pada saat itu. Tak hanya itu, masjid ini juga berfungsi sebagai tempat penyusunan strategi dan sempat menjadi tempat penyerangan juga oleh tentara Belanda. 

Didirikan pada tahun 1938 silam oleh Syeikh Usman Dhomiri. Setelah peninggalan Syeikh Usman Dhomiri, masjid ini diteruskan kepengurusannya oleh generasinya. 

Lokasi: Jalan KH Usman Dhomiri Nomor 214, Padasuka, Cimahi, Jawa Barat

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya