TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Air Terjun dengan Pemandangan Terbaik di Lombok, Eksotis!

View-nya manjakan mata banget

gambar air terjun Tiu Kelep (instagram.com/fyzqw_)

Lombok identik dengan wisata pantai. Kalau  pernah menginjakkan kaki di Lombok, kamu mungkin tahu betapa cantiknya pantai yang ada di sana. Namun, kamu perlu tahu kalau Lombok salah satu kawasan di Indonesia dengan beragam destinasi wisata.

Sayang rasanya kalau sudah jauh-jauh ke Lombok tapi hanya main di pantai. Kalau bosan ke pantai, kamu bisa mengunjungi air terjun yang ada di Lombok. Berikut beberapa rekomendasi wisata air terjun di Lombok dengan pemandangan terbaik.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Sembalun Lombok dengan Panorama Memukau

1. Air Terjun Tiu Teja

gambar air terjun Tiu Teja (instagram.com/lalu_puri_)

Dalam bahasa setempat, "Teja" berarti pelangi. Kenyataannya di air terjun satu ini, kamu akan sering menemukan pelangi. Selain pelangi yang muncul tiba-tiba, Air Terjun Tiu Teja merupakan air terjun kembar. Kamu akan menemukan dua air terjun dalam satu tempat.

Aliran airnya deras dan bersih, ada juga kolam yang aman digunakan untuk berenang. Wisatawan yang datang biasanya menyempatkan diri untuk berenang untuk sekadar melepas lelah selama perjalanan.

Waktu terbaik untuk mengunjungi air terjun ini adalah di pagi hari, karena di waktu inilah pelangi biasanya muncul. Namun, kalau gak mau lelah, kamu bisa datang sore hari, lalu berkemah semalam untuk melihat pelangi keesokan paginya.

Lokasi: Desa Santong, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.

Jam operasional: setiap hari, 24 jam.

Harga: Rp10 ribu.

2. Air Terjun Tiu Kelep

gambar air terjun Tiu Kelep (instagram.com/fyzqw_)

Berada di kaki Gunung Rinjani, Air Terjun Tiu Kelep merupakan salah satu air terjun paling megah di Lombok. Menurut kepercayaan penduduk setempat, orang yang berendam di Tiu Kelep akan awet muda. Meski menarik untuk dicoba, perjalanan ke sini gak mudah dilalui.

Pasalnya, kamu harus lebih dulu trekking ke hutan selama 2 jam. Begitu tiba, kamu akan disambut oleh air terjun setinggi 42 meter dengan kolam lebar. Airnya bersih dan sangat dingin, cocok digunakan untuk berendam.

Puas berenang, kamu bisa istirahat di pinggiran kolam sambil ngopi. Enak banget, kan?

Lokasi: Desa Bayan, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Jam operasional: setiap hari, 24 jam.

Harga: Rp10 ribu.

Baca Juga: 7 Wisata di Lombok yang Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

3. Air Terjun Umar Maya

gambar air terjun Umar Maya (instagram.com/mbojobackpacker_)

Berbeda dengan Air Terjun Tiu Kelep yang tinggi, Air Terjun Umar Maya tingginya hanya 6 meter. Keistimewaan tempat ini memang bukan ada pada air terjunnya, melainkan pada kolamnya. Kolam Air Terjun Umar Maya sangat lebar.

Aliran airnya berwarna putih kebiruan dan berasal dari Danau Segara Anak di lereng Gunung Rinjani. Istimewanya lagi, air di kolam ini mengandung belerang yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit, lho.

Lokasi: Desa Bilok Petung, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-17.00 WITA.

Harga: Rp5 ribu

4. Air Terjun Tiu Pupus

gambar air terjun Tiu Pupus (instagram.com/teamtravel99)

Berada di dalam hutan dan dikelilingi pepohonan, Air Terjun Tiu Pupus jelas merupakan permata tersembunyi yang wajib kamu kunjungi. Dengan tingginya yang mencapai 50 meter, Air Terjun Tiu Pupus layak mendapatkan predikat sebagai salah satu air terjun tertinggi di Lombok.

Selain tinggi, kolam di bawahnya pun luas dengan kedalaman sekitar 4 meter. Kalau berkunjung ke Air Terjun Tiu Pupus, kamu wajib menyempatkan diri untuk berenang. Airnya yang dingin bakal ampuh banget mengusir rasa capek akibat trekking.

Lokasi: Dusun Kerurak, Desa Genggaleng, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.

Jam operasional: setiap hari, 24 jam.

Harga: gratis.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata di Lombok Tengah, Cocok untuk Liburan Sama Bestie

Verified Writer

Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya