TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Pesona Ine No Funaya, Perkampungan Nelayan di Atas Laut Jepang

Rumahnya dibangun di atas laut dan memiliki garasi kapal

Ine No Funaya (instagram.com/simovanne)

Kyoto merupakan salah satu daerah yang menyimpan banyak bangunan bersejarah. Namun di distrik Yoza Kyoto ternyata memiliki sebuah desa terapung bernama Ine No Funaya. Letaknya tepat berada di atas teluk Laut Jepang dan sudah ada sejak 400 tahun lalu, lho.

Berbeda dari desa lain di dunia, berikut pesona Ine No Funaya yang selalu dapat memukau wisatawan. 

1. Ine No Funaya merupakan sebuah perkampungan yang terletak di Distrik Yoza, Kyoto, Jepang. Lokasinya ada di atas laut dan dekat pegunungan

Ine No Funaya (instagram.com/ovenbirdhomekitchen)

2. Dalam bahasa Jepang, funaya berarti rumah kapal. Sebutan ini didapat karena setiap rumahnya memiliki ruang bawah untuk parkir kapal

Desa Ine No Funaya (instagram.com/_yutaponpon1004)

3. Di bagian atas digunakan untuk beristirahat dan beraktivitas. Selain rumah tinggal, kini rumah di Funaya juga banyak disewakan sebagai villa lho

Ine No Funaya (instagram.com/monsieurakyoto)

Baca Juga: 5 Objek Wisata di Kyoto, Berlibur di Kota Bersejarah Jepang

4. Rumah-rumah di Ine No Funaya berjejer memanjang mencapai 5 km di pinggir teluk Laut Jepang. Meski ada di pinggir laut, ombak di sini terkenal tenang

Ine No Funaya (instagram.com/ovenbirdhomekitchen)

5. Perkampungan Funaya ini ternyata sudah ada sejak pemerintahan era Edo di Jepang pada tahun 1603-1868 dan mampu terjaga dengan baik sampai sekarang

Ine No Funaya (instagram.com/_yutaponpon1004)

6. Meskipun rumah di Funaya ini sudah berbeda dari sebelumnya, namun semuanya masih memakai kayu sebagai bahan pembuatan dinding rumahnya. Meski memakai kayu, rumah ini diklaim cukup kokoh

suasana di Ine No Funaya (instagram.com/monsieurakyoto)

7. Seperti daerah lain Ine No Funaya juga sering mengadakan festival yaitu reisai untuk memohon keselamatan dan taisai, festival besar untuk memanjatkan syukur

Ine No Funaya (instagram.com/ovenbirdhomekitchen)

Baca Juga: 5 Tradisi Jepang untuk Hidup Sehat dan Sejahtera, Mau Coba?

Verified Writer

Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya