TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Itinerary Liburan Seru ke New Delhi 3 Hari yang Padat dan Asyik

Liburan jadi lebih terarah tanpa buang-buang waktu

Potret Masjid Jama di New Delhi (pixabay.com/confused_me)

Apakah kamu berencana melakukan perjalanan ke New Delhi, ibu kota India yang menakjubkan dalam waktu dekat? Jika ya, kebetulan sekali kamu menemukan artikel ini.

Pasalnya, penulis akan membagikan ide itinerary liburan tiga hari ke New Delhi yang bisa kamu jadikan sebagai referensi. Dengan begitu, liburan pun jadi lebih terarah dan berkesan, deh.

Oh ya, itinerary tersebut sudah mencakup semua tempat wisata ikonik, termasuk juga di dalamnya ada tempat makan, tempat belanja, dan tempat menginap, ya. Selengkapnya, yuk simak di bawah ini!

Hari ke-1

Potret Humayun’s Tomb (instagram.com/flasto28)

05.25-13.00: Penerbangan Jakarta-New Delhi (durasi penerbangan 9 jam 5 menit dengan transit di Singapura).

13.00-14.00: Keperluan imigrasi dan bagasi di bandara.

14.00-15.00: Checkin hotel.

15.00-17.00: Humayun’s Tomb. Salah satu situs bersejarah terindah di New Delhi berupa makam bergaya taman pertama yang dibangun di India dan selesai pada 1572.

17.00-18.00: Lodhi Art District. Distrik seni luar ruangan pertama di India. Ada lebih dari 50 mural bertema sosial atau lingkungan.

18.00-19.00: Lodhi Garden. Taman paling menawan di New Delhi yang di dalamnya terdapat makam, mausoleum, masjid, dan jembatan melengkung yang dibangun pada tahun 1444.

19.00-21.00: Makan malam di Khan Market.

21.00: Pulang ke hotel dan istirahat.

Baca Juga: Ide Itinerary 5 Hari 4 Malam Liburan ke Seoul, Bikin Mager Pulang!

Hari ke-2

Potret India Gate (pixabay.com/shalender)

06.00-08.00: Sarapan di hotel.

08.00-09.00: India Gate. Salah satu situs paling ikonik di New Delhi yang dibangun sebagai tugu peringatan perang bergaya Arc de Triomphe di Paris.

09.00-10.00: Agrasen ki Baoli. Dibangun pada abad ke-14 oleh komunitas Agrawal, tempat ini memiliki 108 anak tangga yang bisa dieksplorasi.

10.00-11.00: Devi Prasad Sadan Dhobi Ghat. Tempat laundry terkenal di India. Saat berada di sini, kamu seperti dibawa ke masa lalu, karena adanya mesin pemintal yang diputar dengan tangan, tong besar berbusa, cucian dipukuli, dan digosok di atas lempengan semen.

11.00-12.00: Jantar Mantar. Ini adalah serangkaian 13 instrumen astronomi arsitektur. Ketika dibangun pada 1724, instrumen ini sangat presisi. Namun, saat ini penandaan yang dikalibrasi telah terkikis, sehingga instrumen menjadi tidak akurat.

12.00-14.00: Makan siang. Pilihan tempatnya meliputi Saravana Bhavan, Café Delhi Heights, Pujab Grill, dan Pind Balluchi.

14.00-16.00: Janpath Market. Ini sebenarnya adalah empat pasar yang dijadikan satu, terdiri dari Tibet, bagian Gujurati, pasar utama, dan pasar jalanan. Ada berbagai macam suvenir, pakaian, dan barang-barang rumah tangga berukuran kecil di sini.

16.00-18.00: State Emporiums on Baba Kharak Singh Road. Tempat berbelanja sekaligus tempat belajar kerajinan tangan dan budaya India. Kamu dapat mengunjungi seluruh negara bagian India hanya dalam beberapa jam saja di sini.

18.00-19.00: Hauz Khas Fort. Merupakan bagian dari kota abad pertengahan di New Delhi yang dibangun pada tahun 1300-an. Selain benteng, terdapat pula makam, masjid, madrasah, dan waduk kuno yang diberi nama Hauz Khas.

19.00-21.00: Makan malam. Pilihan tempatnya meliputi Coast Café, Naivedyam, dan Social. 

21.00: Pulang ke hotel dan istirahat.

Baca Juga: Ide Itinerary Liburan Asyik ke Vietnam 5 Hari 4 Malam, Dijamin Seru!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya