Pulau Bali dikenal sebagai salah satu destinasi wisata favorit wisatawan mancanegara. Namun, di balik keindahan pantai dan budayanya, ada satu istilah yang cukup sering dibicarakan para turis asing, yakni Bali Belly. Istilah ini merujuk pada gangguan pencernaan yang kerap dialami wisatawan, terutama bule, selama atau setelah berlibur di Pulau Dewata.
Meski terdengar unik, Bali Belly bukanlah kondisi yang bisa dianggap sepele. Gangguan ini dapat mengganggu kenyamanan liburan dan bahkan membuat wisatawan harus membatalkan agenda perjalanan.
