Pertanyaan mengenai berapa anak tangga ke puncak Fansipan sering banget ditanyakan wisatawan, terlebih bagi yang pengin menaklukkan atap Indochina tanpa harus mendaki berhari-hari. Gunung Fansipan di Vietnam memang terkenal ramah wisatawan, karena sudah dilengkapi cable car, tapi bukan berarti perjuangannya nol.
Setelah naik kereta gantung super panjang, kamu tetap harus menghadapi ratusan anak tangga sebelum benar-benar sampai di puncak. Yuk, kita bahas jumlah anak tangga untuk sampai ke puncak Fansipan beserta estimasi waktunya berikut ini!
