Kalian yang gemar menonton pertandingan sepak bola pastinya sudah tahu kalau Piala Dunia 2022 Qatar sebentar lagi akan dimulai. Pertandingan sepak bola bergengsi kelas internasional ini akan dilangsungkan dari tanggal 20 November 2022 hingga 18 Desember 2022 di 8 stadium yang lokasinya tersebar di Qatar.
Sedikit info mengenai tuan rumah dari acara Piala Dunia 2022, Qatar terletak di Semenanjung Persia, Teluk Arab yang beribukota di Doha. Dilansir laman Observatory of Economic Complexity (OEC) World, Qatar pada tahun 2020 menduduki peringkat ke 3 sebagai eksportir gas petroleum terbesar di dunia.
Terlepas dari hasil sumber daya alamnya yang besar, Qatar juga memiliki aneka macam destinasi wisata yang dapat dinikmati oleh turis lokal dan mancanegara. Kalian yang berencana untuk berlibur ke Qatar bersama keluarga tidak perlu risau karena ada beberapa rekomendasi destinasi yang family- dan kids-friendly. Berikut ini daftarnya.
