Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
travelio.com

Kolam renang dengan konsep infinity pool menjadi salah satu daya tarik dan trend tersendiri bagi hotel khususnya di kota besar. Infinity pool atau sky pool adalah kolam renang yang tembok atau pembatas kolamnya didesain sedikit lebih rendah sehingga landscape sekitar bisa dinikmati tanpa adanya penghalang. 

Kolam renang dengan desain ini biasanya terletak pada lantai tertinggi atau rooftop hotel. Berikut beberapa infinity pool atau sky pool yang ada di Semarang, bisa jadi pilihan saat kamu berkunjung ke sana, nih.

1. Star Hotel

travelio.com

Star Hotel berlokasi di Jl MT Haryono sebelah Java Mall. Hotel ini merupakan hotel pertama di Kota Semarang yang memiliki sky pool sekaligus mendapatkan rekor MURI dengan kolam renang tertinggi dan terbuka di atas hotel. 

Area kolam renang yang berada di ketinggian 97 meter ini menyuguhkan pemandangan kota yang cantik. Untuk harga tiket masuknya sendiri yaitu sekitar Rp 100.000.

2. Grand Edge Hotel

www.pegipegi.com

Beralamat di Jl Sultan Agung No 96 Wonotingal Semarang, Hotel Grand Edge juga memiliki infinity pool yang kece. Tiket masuk umum untuk berenang di sini yaitu sekitar Rp 88.000 dengan fasilitas handuk dan mendapatkan makanan. Selama berenang kalian bisa menikmati landscape kota yang indah dan pemandangan Gunung Ungaran. 

3. Louis Kienne Hotel Simpang Lima

www.gites.fr

Berada di pusat kota yakni di Jalan Ahmad Yani No 137, kalian bisa menemukan Hotel Louis Kienne dengan kolam renang yang menyajikan pemandangan landscape pusat Kota Semarang tanpa batas dari lantai 23. Namun hanya tamu hotel yang diperkenankan untuk berenang di sini. Bagi pengunjung yang tidak menginap hanya diperbolehkan untuk masuk dan selfie dengan harga tiket Rp 30.000.

4. Louis Kienne Hotel Pandanaran

agoda.com

Tidak jauh dari Tugu Muda dan Lawang Sewu, Louis Kienne Pandanaran berlokasi di Jalan Pandanaran No 18 Pekunden. Hotel bintang empat ini juga memiliki kolam renang yang menampilkan landscape pusat Kota Semarang.

5. Wimarion Hotel

www.pegipegi.com

Hotel ini berlokasi di Jl Wilis No 2A Tegalsari (seberang RS Elisabeth). Mengusung konsep jawa modern, Hotel Wimarion juga memiliki infinity pool yang berada di lantai 5. Untuk tamu umum yang ingin berenang di sini dikenakan tiket masuk sebesar Rp 100.000 dengan fasilitas handuk dan makanan ringan. 

Walaupun hanya berada di lantai 5 namun pemandangan yang disuguhkan tidak kalah cantik dengan hotel lainnya, karena lokasi hotel ini berada di daerah atas Semarang.

6. Hotel Aston Inn Pandanaran

http://picbear.online/kztyas

Tergolong hotel baru di Semarang, Hotel Aston Inn berlokasi di Jl Pandanaran No 40 seberang pusat oleh - oleh Pandanaran dan tidak jauh dari Lawang Sewu. Kolam renangnya berada di lantai 12 yang menyuguhkan landscape pusat kota Semarang yang cantik. Namun hanya tamu hotel yang diperkenankan berenang di sini.

Bagaimana tertarik untuk mengunjungi salah satunya? Siapkan kamera untuk mengambil foto-foto hits ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team