Tahun baru menjadi pesta tahunan bagi semua orang. Meski momen tahun baru hanya terjadi dalam waktu beberapa jam saja, namun hal itu tidak menyurutkan niat orang-orang untuk mengucapkan selamat tinggal dan menyambut tahun yang akan datang.
Selain kembang api, dan terompet, tahun baru juga menjadi moment yang tepat bagi semua orang untuk berkumpul dengan teman, keluarga dan pasangannya masing-masing. Biasanya di setiap kota ada saja spot yang dijadikan sebagai tempat untuk berpesta merayakan tahun baru ini termasuk di kota Malang. Untuk kamu yang berencana menghabiskan waktu di Malang Raya, berikut ini lima tempat favorit untuk merayakan tahun baru yang bisa kamu kunjungi.