Osaka sering menjadi alternatif destinasi wisata selain Tokyo dan Kyoto di Jepang. Prefektur ini menawarkan wisata yang lengkap, mulai dari kuliner, taman hiburan modern, maupun wisata budaya. Kepopuleran dan statusnya sebagai kota metropolitan terbesar kedua setelah Tokyo, membuatnya semakin ramai.
Kamu ingin menikmati liburan yang lebih santai di sekitar Osaka? Coba saja mengunjungi beberapa daerah di sekitarnya yang mudah dijangkau. Daripada bingung mau ke mana, pertimbangkan untuk mengunjungi beberapa prefektur dekat Osaka yang paling jarang dikunjungi wisatawan berikut ini.