Setelah sukses dengan rute Jakarta Skyline yang menampilkan gemerlap gedung pencakar langit, TransJakarta kini menghadirkan pengalaman baru lewat rute Jakarta Heritage. Melalui layanan Bus Open Top Tour of Jakarta, kamu bisa menjelajahi berbagai situs bersejarah di jantung ibu kota dengan cara yang unik, yaitu naik bus tingkat tanpa atap sambil menikmati suasana kota.
Rute baru ini dirancang khusus untuk kamu yang ingin melihat sisi klasik Jakarta dari sudut pandang yang berbeda. Cocok buat kamu yang suka foto estetik, bikin konten travel, atau sekadar mencari cara baru menikmati sore di Jakarta. Penasaran ke mana saja rutenya? Yuk, simak ulasan selengkapnya berikut ini!
