Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi transjakarta (unsplash.com/Abdulloh Fauzan)

Mencari cara nyaman untuk berkeliling Jakarta? Transjakarta Koridor 10 adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Menghubungkan Tanjung Priok hingga PGC, koridor ini memudahkan perjalananmu dengan akses yang cepat dan efisien.

Dengan berbagai halte strategis di sepanjang jalur, kamu bisa menjelajahi berbagai area menarik di Jakarta. Yuk, simak lebih lanjut tentang rute Transjakarta Koridor 10 dan temukan kemudahan yang ditawarkannya!

1. Rute Koridor 10 Tanjung Priok ke PGC

Ilustrasi Bus Transjakarta (transjakarta.co.id)

Berikut daftar rute Transjakarta Koridor 10 arah PGC dengan 22 titik pemberhentian.

  1. Tanjung Priok.
  2. Mambo.
  3. Koja.
  4. Wali Kota Jakarta Utara.
  5. Plumpang.
  6. Sunter Kelapa Gading.
  7. Kodamar.
  8. Simpang Cempaka.
  9. Cempaka Putih.
  10. Pulomas Bypass.
  11. Kayu Putih Rawasari.
  12. Pemuda Pramuka.
  13. Utan Kayu Rawamangun.
  14. Pisangan.
  15. Flyover Jatinegara.
  16. Pedati Perumpung.
  17. Kebon Nanas.
  18. Halim.
  19. Simpang Cawang.
  20. Cawang Sentral.
  21. Cawang Cililitan.
  22. PGC.

2. Halte transit

Ilustrasi bus TransJakarta (IDN Times/Rochmanudin)

Halte transit di Koridor 10 yang bisa digunakan untuk berpindah ke rute lain, antara lain:

  1. Halte Tanjung Priok: melayani Koridor 10A, 10D, dan Koridor 10H,
  2. Halte Sunter Kelapa Gading: melayani Koridor 12,
  3. Halte Cawang Sentral: melayani Koridor 5C, 5D, 7, 7D, 7P, 9, 9A, 9C, 9N, D11, 7, dan Koridor 7C,
  4. Halte Cawang Cililitan: melayani Koridor 7 dan 7C, dan
  5. Halte PGC: melayani Koridor 9A.

3. Jam operasional

ilustrasi transjakarta (unsplash.com/Syahril Fadillah)

Transjakarta Koridor 10 beroperasi sejak pukul 05.00 hingga 22.00 WIB, ideal untuk mobilitas sepanjang hari. Kamu bisa mengandalkannya untuk berbagai keperluan di Jakarta.

Bagi kamu yang perlu transportasi malam, layanan Amari Transjakarta hadir pada jam-jam tertentu. Amari ini mempermudah perjalanan di malam hari, memastikan akses transportasi tetap tersedia.

Dengan rute Transjakarta Koridor 10, berkeliling Jakarta kini menjadi lebih mudah dan praktis. Manfaatkan layanan ini untuk mendapatkan pengalaman perjalanan yang nyaman dan menyenangkan!

Penulis: Nisrina Putri Dayani

Editorial Team