Scientia Square Park menawarkan aktivitas seru yang ramah anak, seperti berinteraksi dengan satwa. Si kecil dapat bermain dengan kelinci, menunggang kuda, dan memberi makan ikan koi. Pengalaman yang tidak selalu ada di tempat lain adalah berinteraksi dengan kerbau.
Satwa lain yang dapat dijumpai di sini, yakni kura-kura, burung hantu, alpaca, keledai, kuda, sapi, dan berbagai jenis unggas. Kalau gak takut basah-basahan, tersedia spot untuk menangkap ikan dengan jaring yang ramah anak. Lain halnya jika ingin melatih kesabaran, kamu bisa mencoba memancing di Fishing Club.
Kamu juga ingin membawa hewan peliharaan, terutama anjing? Di sini terdapat Petopia, arena bermain dan tempat berkumpulnya para dog lovers. Tempat ini dilengkapi pula dengan beberapa rintangan yang berguna untuk melatih anjing kesayanganmu.
Keseruan lain bisa dirasakan dengan menaklukkan halang rintang berupa tali di Rope Course. Wahana lain yang memacu adrenalin adalah Roll Glider, perpaduan antara roller coaster dan glider. Aktivitas yang lebih santai, tetapi gak kalah seru dapat kamu rasakan dengan mencoba menanam padi dan naik SQP Express, kereta mini untuk keliling taman serta menyusuri jalur hijau nan asri.
Spot lain yang cocok untuk bersantai, menikmati keindahan alam, dan mengenalkan satwa air kepada anak-anak, yakni Waterfall Grove. Kamu akan disuguhi suasana hutan tropis dengan gemericik air terjun, kabut, dan kolam. Suasananya semakin hidup dengan adanya beberapa satwa seperti berbagai jenis bebek mandarin dan ikan koi.
Masih belum puas? Bagi yang suka aktivitas fisik, dapat memanfaatkan Velocity Skatepark untuk berlatih skateboard. Tersedia spot untuk menjajal wall climbing, street workout, dan jogging track. Tidak ketinggalan O’Splash Water Playground bagi yang ingin berseluncur dan bermain air.