Villa Suwatu (instagram.com/suwatuvilla)
Villa Suwatu merupakan vila yang berada di atas bukit setinggi 195 meter. Villa Suwatu bisa dikatakan vila dengan paket lengkap, karena selain menawarkan infinity pool, di sini kalian juga dapat melihat pemandangan Gunung Merapi dan Candi Prambanan dari vila.
Meskipun menginap di sini akan membuat kalian malas kemana-mana, karena vilanya yang sangat nyaman, tapi di sini mereka menyediakan sepeda gratis yang dapat kalian gunakan untuk berkililing. Vila yang ditawarkan di sini berkapasitas hingga 6enam orang.
Lokasi: Villa Suwatu, Sumberwatu, Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Lokasi: Mulai dari Rp3,7 jutaan (harga bisa berubah sewaktu-waktu)
Untuk kalian yang sudah ada rencana liburan ke Yogyakarta bersama dengan teman ataupun keluarga, kelima rekomendasi vila dengan fasilitas private pool di atas bisa jadi pilihan. Di sana kalian juga dapat melakukan aktivitas seru lainnya, seperti barbeku atau berenang bersama teman maupun keluarga.