Nama Mandalika Lombok kian mendunia seiring dengan rutinnya penyelenggaraan berbagai ajang balap motor di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika. Di antaranya seperti MotoGP, Pertamina VR46 Riders Academy, Mandalika Racing Series, Mandalika Festival of Speed, Ducati Riding Experience, Asian Road Racing Championship, hingga World Super Bike.
Jauh sebelum sirkuit tersebut dibangun, kawasan ini memiliki banyak destinasi wisata cantik yang seru untuk dikunjungi, terutama bagi kaum ekstrover. Kamu bisa menjelajahi tempat-tempat di sana beramai-ramai bareng teman atau bahkan keluarga. Pada saat-saat tertentu, suasana tempat tersebut juga bakal ramai banget.
Kira-kira di mana saja wisata Mandalika Lombok untuk ekstrover? Simak rekomendasinya di bawah ini, yuk!