Jembatan Pantai Nglambor (instagram.com/ucokregar16/)
Selain snorkeling, daerah sekitar Pantai Nglambor juga dikelilingi bukit dan tebing yang bisa dijelajahi. Ada jembatan dari kayu yang disediakan untuk menyeberang ke tebing.
Jika lapar, ada beberapa warung makan yang menyediakan makanan khas laut, seperti udang, lobster, kerang laut, hingga gurita. Warga lokal akan senang hati melayani dan menyajikan makanan seafood ini.
Walaupun Pantai Nglambor cukup dibilang baru tenar, tetapi fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap, seperti toilet, musala, warung, hingga tempat jasa sewa snorkeling.
Kamu bisa mengunjungi pantai ini tanpa perlu khawatir kesusahan menemukan kebutuhanmu! Namun, sinyal di sini masih sering hilang muncul. Kabar baiknya, kamu bisa liburan dengan nyaman fokus tanpa terganggu pekerjaan atau hal lainnya.
Itu dia beberapa informasi mengenai Pantai Nglambor di Yogyakarta yang bisa kamu kunjungi saat liburan. Tetap patuhi protokol kesehatan yang berlaku di mana pun berada, ya!
Penulis: Nafila Chaerunnisa