Potret wahana Super Bowl di Singapore Land Waterpark Batu Bara (singaporelandwaterpark.co.id)
Ada banyak sekali aktivitas seru dan menantang yang bisa kamu lakukan di Singapore Land Waterpark Batu Bara. Pertama adalah naik Super Bowl, yaitu seluncuran setinggi 14 meter. Kamu harus naik tangga terlebih dahulu, kemudian meluncur dengan ban single atau double. Adrenalinmu pasti langsung terpacu.
Selanjutnya, ada Family Slide. Seluncuran ini ukurannya cukup lebar, sehingga bisa digunakan untuk meluncur bersama-sama. Seluncuran ini tidak terlalu tinggi, sehingga bisa mengajak anak-anak untuk turun bareng.
Potret wahana Kids Pool di Singapore Land Waterpark Batu Bara (singaporelandwaterpark.co.id)
Khusus untuk anak-anak, ada kolam renang khusus bernama Kids Pool. Di kawasan ini terdapat tiga jenis kolam, yakni sebuah kolam renang biasa dan dua jenis kolam dengan berbagai wahana dan permainan air. Kolam ini pun sangat dangkal, sehingga aman untuk anak-anak. Di sana juga terdapat seluncuran yang tidak terlalu tinggi.
Selanjutnya, ada kolam Racing Slide dan Body Slide. Racing Slide terdiri dari dua seluncuran sejajar yang kerap digunakan untuk berlomba dengan temanmu. Sementara itu, Body Slide memiliki ketinggian yang cukup menguji adrenalin dan bentuknya meliuk-liuk semi memutar. Siap meluncur?
Potret wahana Wave Pool di Singapore Land Waterpark Batu Bara (singaporelandwaterpark.co.id)
Buat kamu yang sedang pengin bersantai sambil menikmati suasana di Singapore Land Waterpark Batu Bara, kamu bisa duduk di atas ban renang dan mengikuti arus di Lazy River atau kolam arus. Kedalamanny sekitar 100 cm, kolam ini akan membawamu untuk berkeliling kolam seperti sedang berada di sungai.
Terakhir adalah kolam favorit pengunjung, namanya Wave Pool atau kolam ombak. Cukup diam atau duduk di atas ban, kamu akan merasakan gerakan-gerakan atau sensasi seperti terkena ombak di pantai sungguhan. Kamu pun berpotensi bertabrakan dengan pengunjung lain dan memberikan sensasi yang menyenangkan.