Kalian yang beranggapan bahwa binatang ular hanya terdapat di hutan perlu waspada karena binatang ular ternyata dapat muncul di pantai hingga di dalam air. Pada bulan Maret kemarin seorang pengunjung digigit oleh ular beracun berjenis red-bellied black saat berkunjung ke pantai Long Reef di kota Sydney di Australia (Newsweek, 2024). Disebutkan pula bahwa ular jenis ini merupakan reptil asli di kawasan Australia Timur dan juga yang paling sering ditemukan di Australia.
Namun kalian yang akan berlibur ke Australia tidak perlu khawatir karena artikel ini akan memberikan tips-tips agar terhindar dari ular saat berkunjung ke pantai. Apa saja tipsnya? Berikut penjabarannya.