TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kesalahan saat Memilih Koper untuk Traveling, Jangan Terulang!

Pilihlah koper yang sesuai dengan kebutuhanmu

ilustrasi koper (unsplash.com/@americangreentravel)

Koper menjadi salah satu benda penting yang dibutuhkan oleh semua orang pada saat akan melakukan traveling ke berbagai tempat berbeda. Hal ini karena memang koper dapat digunakan untuk membawa banyak barang berbeda-beda sehingga memudahkan proses perpidahan dari satu tempat ke tempat lain.

Sebetulnya jika kamu memilih koper berkualitas baik maka proses liburan pun akan berjalan dengan lancar. Oleh sebab itu hindari kesalahan-kesalahan sepele berikut ini pada saat akan memilih koper agar momen traveling-mu tidak terganggu.

1. Hanya berfokus pada warna dan model saja

ilustrasi membawa koper (unsplash.com/@sunlingyan)

Tak dapat dimungkiri bahwa penampilan awal yang tampak dengan mata memang akan sangat memancing rasa penasaran dari banyak orang. Itulah yang kemudian membuat banyak orang jadi terfokus pada warna dan model saja pada saat memilih koper untuk traveling nanti.

Sebetulnya warna dan model bukanlah pertimbangan utama karena kamu juga perlu memperhatikan hal-hal lainnya. Jangan sampai justru memilih koper berkualitas buruk karena hanya terfokus dengan warna dan modelnya saja, sehingga jadi mendapatkan koper zonk untuk traveling.

Baca Juga: 10 Tips Packing Koper saat Traveling ke Luar Negeri, Hemat Tempat!

2. Tak memperhatikan ukurannya

ilustrasi koper (unsplash.com/@convertkit)

Membeli koper sebetulnya juga perlu memperhatikan mengenai ukuran yang memang akan digunakan nantinya. Hal ini penting untuk mencegah agar koper yang kamu bawa jadi tidak berlebihan atau bahkan kekurangan sehingga dapat mengangkut barang bawaanmu dengan mudah nantinya.

Jangan sampai kamu abai dalam memperhatikan ukuran koper dan asam dalam memilih begitu saja sehingga menyebabkan kerugian. Apalagi jika kamu menggunakan koper secara rutin, ada baiknya untuk tidak sembarangan dalam menentukan ukuran yang pas.

3. Memilih koper dengan material yang ringkih

ilustrasi koper (unsplash.com/@americangreentravel)

Banyak orang yang abai dalam memperhatikan material koper pada saat memilih nanti, sehingga sembarangan dalam membelinya. Sebetulnya koper yang ideal tentu harus memiliki material yang kokoh, apalagi jika kamu kerap menggunakannya saat menaiki pesawat atau melewati jalanan yang rusak.

Jangan memilih koper dengan material ringkih karena akan rentan menyebabkan kerusakan pada saat menggunakannya nanti. Selain itu, koper dengan material ringkih juga biasanya tak akan tahan lama sehingga sangat sayang sekali apabila memilih koper yang seperti itu karena cenderung rugi.

4. Tidak mengutamakan fitur keamanan pada koper

ilustrasi koper (pexels.com/@kindelmedia)

Beberapa jenis koper ada yang menggunakan fitur keamanan cukup baik karena dapat digunakan untuk memproteksi barang bawaan dengan baik. Biasanya fitur keamanan itu berbentuk passcode yang hanya bisa dibuka oleh pemiliknya saja, sehingga barang bawaan di dalamnya tetap aman.

Jika memiliki budget lebih sebaiknya utamakanlah fitur keamanan yang ada pada koper untuk membuatnya lebih aman saat digunakan. Jangan sampai kopermu jadi mudah dibobol karena tak memiliki fitur keamanan yang baik di dalamnya dan terasa tak aman lagi nantinya.

Baca Juga: 5 Tips Koper Lebih Cepat Keluar saat Antre di Bagasi Bandara

Verified Writer

Finley Shin

Penulis biasa yang ingin selalu mencoba hal baru :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya