TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Tips agar Tetap Terjaga saat Traveling Jarak Jauh Pakai Mobil! 

Dengan tetap terjaga, kamu bisa menikmati pemandangan 

ilustrasi pria yang sedang menyetir mobil (unsplash.com/Jenny Ueberberg)

Melakukan traveling jarak jauh dengan mobil pribadi memang terasa menyenangkan. Kamu dapat menikmati setiap momen perjalanan lebih intim bersama keluarga. Namun, kamu perlu untuk tetap fokus dan waspada demi kenyamanan dan keselamatan penumpang.

Melakukan perjalanan liburan dengan berkendara jarak jauh bisa saja melelahkan dan membuat kamu mudah mengantuk. Untuk mengantisipasi hal tersebut, ada tujuh hal yang dapat kamu lakukan untuk tetap terjaga saat melakukan traveling jarak jauh. Berikut penjelasannya!

1. Istirahat yang cukup sebelum perjalanan

ilustrasi seorang pria sedang tidur (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Pastikan kamu tidak dalam kondisi kurang tidur saat berangkat. Kamu tidak hanya akan menikmati setiap momen di dalam perjalanan, tetapi juga akan tetap lebih aman saat berkendara.

Mengemudi dalam keadaan lelah bisa sama berbahayanya dengan mengemudi di bawah pengaruh obat-obatan atau alkohol. Maka, beristirahatlah sebelum perjalanan dan jangan mengemudi saat mengantuk.

2. Regangkan tubuh dan nikmati udara segar

ilustrasi seorang pria meregangkan badan (pexels.com/Julian Jagtenberg)

Hal ini cukup penting dilakukan. Untuk setiap dua jam mengemudi, kamu perlu beristirahat sejenak, minimal 30 menit. Kamu bisa mencari spot terbaik melalui internet sebelum perjalanan dimulai.

Pilihlah tempat pemberhentian sementara yang cukup nyaman untuk menghabiskan waktu bersantai dengan keluarga. Keluarlah dari mobil, regangkan tubuh atau jalan-jalan sebentar. Menikmati udara segar disekitar cukup efektif dalam menghilangkan rasa lelahmu

Baca Juga: 5 Tips Mendapatkan Pengalaman Maksimal dari Perjalanan Road Trip

3. Minum cairan yang cukup

ilustrasi wanita yang sedang minum air mineral (freepik.com/freepik)

Menjaga tubuh terhidrasi itu sangatlah penting. Jika kamu mengalami dehidrasi, kamu bisa dengan mudah menjadi lelah dan mengantuk. Jadi, minumlah banyak air mineral. Di sisi lain, hindari minuman yang berkafein atau minuman manis karena dapat menimbulkan dehidrasi.

4. Bawa makanan ringan dalam perjalanan

ilustrasi roti sandwich (freepik.com/jcstudio )

Menyetir selama berjam-jam lamanya tentu akan membuat energi mudah terkuras. Maka dari itu, kamu perlu menyiapkan bekal makanan selama perjalanan agar dapat dikonsumsi sebagai penganjal perut.

Pilihlah makanan ringan yang tinggi serat dan rendah gula. Kamu bisa membawa sandwich dari roti gandum karena cukup mudah dan cepat dibuatnya. Hindari makan makanan berat dan berminyak selama mengemudi karena dapat membuat kamu merasa lesu.

5. Putarkan lagu favorit selama perjalanan

ilustrasi mendengarkan musik di dalam mobil (unsplash.com/why kei)

Dengarkan lagu favorit dan bernyanyi bersama tentu menyenangkan. Apalagi, dilakukan bersama seluruh anggota keluarga. Ini menjadi bagian terbaiknya. Tapi, tetap perhatikan jalan saat kamu melakukannya, ya!

Selain memutar musik sebagai pengalih perhatian, kamu dapat mempertimbangkan untuk mendengarkan radio berita ataupun podcast yang menyenangkan. Dengan begitu, kamu akan tetap terjaga selama perjalanan.

6. Menurunkan jendela dan nikmati udara segarnya

ilustrasi menurunkan kaca mobil (unsplash.com/frank mckenna)

Untuk membangunkan diri saat merasa mengantuk, kamu bisa coba membuka jendela mobil dan menikmati semilir udaranya. Kamu boleh tetap menghidupkan AC dalam mobil untuk memastikan suhu mobil tetap stabil.

Selain itu, posisi tubuh yang baik akan membantumu tetap terjaga selama mengemudi. Duduk tegak, tarik napas dalam-dalam, dan sering-seringlah meregangkan diri agar lebih nyaman dan rileks selama perjalanan.

Baca Juga: 15 Ide Makanan untuk Bekal Road Trip, Perjalanan Jadi Makin Asyik

Verified Writer

Made Ayu Putri Arini

Menulis dengan sepenuh hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya