TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Penyesalan karena Kamu Terlalu Ngirit saat Traveling, Benar Gak?

Ngirit tak selamanya indah

instagram.com/putrianacahya

Bagi yang budget-nya pas-pasan alias backpacker, mengirit keuangan merupakan hal yang sangat penting. Namun, tentu saja mengirit itu ada batasan atau pemikirannya. Jangan sampai hanya karena mau ngirit, kamu jadi menyesal dan tidak puas. Pernah gak sih, kamu menyesal karena ngirit ini?

1. Bangun subuh untuk menanti penerbangan

smartertravel.com

Umumnya, jam-jam penerbangan yang nyaman dan pas banget itu gak pernah diskon atau ada special fare. Biasanya, harga irit itu di jam yang tidak enak, misalnya subuh atau malam banget. Males banget, gak sih?

2. Bersempit ria di dalam penerbangan promo

jillstone.net

Maskapai yang menawarkan harga terbaik, biasanya maskapai low cost di mana kursi mereka juga tidak punya ruang gerak luas. Mungkin kalau penerbangan jarak dekat, tidak masalah. Tetapi untuk perjalanan jauh atau lebih dari 6 jam..hmm...bisa encok nih, neng.

3. Menunggu connecting flight yang sangat lama

tripsavvy.com

Harga-harga penerbangan juga bisa ditawarkan murah apabila waktu transit lebih dari 6 jam, bahkan ada yang transit satu hari juga, lho. Di saat menunggu ini, namanya juga budget backpacker, kamu gak bisa ke mana-mana, hanya bengong saja, sekaligus buang waktu. Jadi kzl  gak sih?

Baca juga: 7 Hal yang Harus Dipahami soal Toilet di Jepang, biar Gak Norak

4. Gotong-gotong bagasi di kendaraan umum

travelersunited.org

Apa daya harga taksi nyaman yang mahal, alhasil kamu lebih pilih naik angkutan umum. Tentu saja, kamu harus membawa sendiri bagasimu karena segalanya self service.

5. Mendengarkan suara merdu ngorok dari teman hostel yang gak dikenal

travelbible.co

Sewa satu kamar hotel mungkin tergolong mahal. Jadi, biasanya kita tinggal di hostel dan menginap di shared room. Tentu saja, mau tidak mau kita wajib beradaptasi, apalagi dengan mereka yang mengeluarkan suara merdu saat malam, atau kelakuan aneh lainnya.

6. Rental kendaraan murah, tapi justru mogok

rockingmama.id

Rental kendaraan pun ada kelasnya. Kalau kamu cari yang nyaman, tentu harganya mahal. Tetapi saat kamu memilih yang paling murah, ada kemungkinan juga tingkat kerusakannya tinggi, kan?

Baca juga: Penting, 6 Hal Ini Harus Kamu Pahami Sebelum Liburan ke Taiwan!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya