ilustrasi Danau Kaolin (commons.wikimedia.org/Paninalone)
Pulau Belitung bisa jadi alternatif liburan tropis yang alami dan gak terlalu ramai. Tiket pesawat Jakarta–Tanjung Pandan bisa kamu dapatkan mulai dari Rp1,1 juta saat promo. Kalau untuk penginapan, banyak pilihan homestay kecil di pusat kota dengan tarif Rp150–200 ribu per malam. Hari pertama bisa keliling ke Pantai Tanjung Tinggi dan Museum Kata Andrea Hirata.
Hari kedua, ikut island hopping ke Pulau Lengkuas, Pulau Kepayang, dan snorkeling di perairan biru jernih. Hari ketiga bisa santai di Danau Kaolin dan cari oleh-oleh lokal seperti kerupuk siput. Transportasi selama di sana bisa sewa motor atau ikut tur sharing dengan traveler lain. Kamu bisa mendapatkan pengalaman liburan yang tenang dengan budget di bawah Rp3 juta.
Dengan 3 juta, kamu gak cuma bisa healing, tapi memperkaya diri dengan pengalaman, budaya, dan keindahan negeri sendiri. Indonesia itu luas banget dan menakjubkan, gak sadar kan kalau ternyata Indonesia itu keren banget! Mulai dari gunung sampai laut, semuanya bisa kamu datangi tanpa budget mahal. Bisa mulai dari destinasi yang paling dekat dengan tempat tinggal mu.
Cicipi kuliner dengan rasa autentik sambil ngobrol sama warga sekitar, itu pengalaman yang gak bisa dibeli. Jelajahi alam, pelajari adat istiadat, dan rasakan kearifan lokal yang bikin kamu makin cinta Indonesia. Pengen liburan keren gak harus nunggu kaya dulu, kan! Yuk bikin rencana dan nabung sedikit-sedikit. Jadi, pengen mulai dari yang mana dulu, nih?