Resep Bolu Kukus Pisang Cokelat Tanpa Mixer, Tetap Lembut dan Moist

Siapa bilang bikin kue bolu yang enak harus pakai mixer dan oven? Tanpa kedua alat tersebut, kamu juga bisa kok menghasilkan aneka kue bolu yang lembut dan moist. Cukup dengan menggunakan peralatan seadanya yang ada di rumah.
Salah satu resep praktis yang wajib kamu coba adalah bolu kukus pisang coklat tanpa mixer dari Luvita Ho. Perpaduan rasa manis dari pisang dan selai coklat yang lumer di mulut bikin ketagihan. Cocok banget dijadikan teman minum kopi di pagi hari.
Daripada penasaran, yuk langsung aja simak resep bolu kukus pisang cokelat tanpa mixer berikut ini!
1. Bahan bolu kukus pisang cokelat

Bahan bolu kukus pisang:
3 butir telur
135 gram gula pasir
300 gram pisang, matang banget
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanilla
186 gram tepung protein sedang
1 1/2 sdt baking soda
1/2 sdt cinnamon powder
135 gr minyak sayur
Bahan isian:
200-250 gram selai cokelat
2. Cara Membuat Bolu Kukus Pisang Cokelat

Di dalam mangkuk, haluskan pisang yang telah dikupas menggunakan garpu hingga teksturnya seperti bubur. Sisihkan
Di dalam mangkuk berbeda, masukkan telur, gula pasir, garam, vanila aduk menggunakam whisk sampai rata. Selanjutnya, masukkan pisang yang telah dihaluskan lalu aduk-aduk kembali.
Kemudian masukkan tepung protein sedang, baking soda, dan cinnamon powder. Aduk-aduk sambil masukkan minyak sayur hingga semua bahan tercampur rata. Sisihkan.
Panaskan panci kukusan. Sambil menunggu siapkan loyang bolu diameter 20 cm yang telah diolesi dengan butter, tuangkan setengah adonan bolu pisang ke dalam loyang.
Setelah panci kukusan panas, kukus bolu selama 20 menit dengan api kecil. Setelah 20 menit angkat.
Congkel bagian tengah kue bolu hingga membentuk kawah, isi dengan selai cokelat. Setelah itu, tutup dengan sisa adonan. Kukus kembali selama 30 menit hingga matang. Angkat.
Bolu kukus pisang cokelat siap disajikan.
3. Tips Baking Bolu Kukus Pisang Cokelat

Pastikan pisang yang kamu gunakan untuk membuat adonan bolu adalah pisang yang matang.
Agar adonan tidak bergerindil, saringlah bahan-bahan kering seperti tepung terigu, baking soda, dan cinnamon powder sebelum mencampurkannya ke dalam adonan.
Jika tidak memiliki whisk, kamu juga bisa mengocok adonan dengan menggunakan garpu.
Setelah dituangkan ke dalam loyang, hentakkan beberapa kali ke permukaan rata agar tidak ada gelembung di dalamya.
Agar hasilnya matang sempurna, gunakan api kecil saat mengukus adonan.
Tak hanya cokelat , bolu pisang ini juga bisa diisi dengan selai lainnya. Sesuaikan saja dengan selera.
Bolu kukus pisang cokelat ini cocok banget dijadikan teman minum kopi di pagi hari. Dengan alat seadanya dan bahan-bahan yang mudah didapat, hasilnya tetap lembut dan moist. Selamat mencoba!