TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil MINI Pemikat Hati, Tetap Eksis Meski Telah Berusia 60 Tahun!

Mobil ini pernah menjadi ikon negara Inggris, loh

IDN Times/Dwi Agustiar

Jakarta, IDN Times - Pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2019 yang digelar di ICE BSD, Tangerang, 18-28 Juli 2019 diikuti puluhan merek kendaraan bermotor.

Masing-masing menampilkan produk terbaru dan tercanggih. Namun, di antara mobil-mobil keren tersebut, terselip satu mobil zaman old yang mencuri perhatian.

Yup, mobil tersebut adalah MINI 1000 lansiran tahun 1959. Mobil berkelir hijau ini menjadi magnet bagi pengunjung karena bentuknya yang benar-benar mini. Melihatnya membuat pengunjung GIIAS 2019 seolah bernostalgia.

Yuk, lihat mobil imut satu ini.

Baca Juga: Goyang Pabrikan Jepang, Ini Andalan KTM di GIIAS 2019

1. Sesuai namanya, dimensi mobil ini memang kecil banget. Namun mobil yang diproduksi pada tahun 1959 ini pernah menjadi ikon negara Inggris era 1960-an loh!

IDN Times/Dwi Agustiar

2. Mini produksi 1959 diproduksi di pabrik Longbridge dan Cowley di Inggris. Berapa tinggi mobil ini? Hmm..kamu bisa mengira-ngira dengan melihat foto di bawah ini

IDN Times/Dwi Agustiar

3. Banyak pengunjung GIIAS 2019 yang menyempatkan diri berfoto bersama MINI 1000. Maklum saja, selain unik, mobil ini juga sudah langka

IDN Times/Dwi Agustiar

4. Jika melihat secara sekilas, mobil ini seperti mainan. Namun jangan salah guys, MINI 1000 ini diklaim bisa lari hingga 119 km/jam loh!

IDN Times/Dwi Agustiar

5. Interior memang terlihat jadul banget, namun pada masanya mobil ini termasuk mobil mewah

IDN Times/Dwi Agustiar

6. Dashboard MINI 1000 masih sangat sederhana. Menaik-turunkan kaca jendela pun masing dengan tuas. Melihat interior mobil ini pengunjung seolah mengintip masa lalu ke era-1960-an

IDN Times/Dwi Agustiar

7. Kini MINI 1000 telah berusia 60 tahun, sudah sangat uzur untuk sebuah mobil. Namun semakin uzur, MINI 1000 ini justru semakin memikat hati, ya!

IDN Times/Dwi Agustiar

Baca Juga: GIIAS 2019: Mercedes Resmi Umumkan Penampilan Perdana Mobil-Mobil Ini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya