TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wow! SPK Suzuki Jimny 5 Pintu Sudah Sampai Ratusan Unit

Inden sudah dibuka sejak awal Januari 2024

Suzuki Jimny 5 pintu (Carscoops.com)

Jakarta, IDN Times - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan pemesanan calon mobil terbaru mereka, Suzuki Jimny 5 pintu, sudah dibuka sejak awal 2024. Meskipun, Suzuki belum mengumumkan berapa harga dari Jimny 5 pintu tersebut.

"Kami juga menerima banyak impresi positif dari konsumen sejak membuka keran pemesanan. Yang pasti harganya akan kami update saat rilis resmi mobilnya, bisa kami pastikan kita akan membuat price positioning yang sangat kompetitif untuk Jimny 5 pintu," ujar Marketing Director PT SIS Harold Donnel di Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2024).

Baca Juga: Suzuki Jimny 5 Pintu Bakal Debut di IIMS 2024, Inden Sudah Dibuka!

1. Indennya sudah mencapai ratusan orang

Jimny 5-Door (whichcar.com.au)

Harold mengatakan sudah ratusan orang yang melakukan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) untuk Suzuki Jimny 5 pintu hingga Selasa (23/1/2024).

"Untuk SPK, nanti kita update karena angkanya sangat dinamis. Yang bisa kita informasikan ratusan orang sudah inden Jimny 5 pintu sejak Januari (2024), yang pasti penerimaannya luar biasa, ratusan sudah dapat sampai hari ini," jelas dia.

Baca Juga: Diikuti Ribuan Peserta, Ini Pemenang Undian Suzuki Berhadiah Jimny

2. Dimensinya lebih panjang

Pemesanan Jimny 5 pintu sudah dibuka (IDN Times/Fadhliansyah)

Secara dimensi, Suzuki Jimny 5 pintu memang lebih panjang dibandingkan versi 3 pintunya. Dengan panjang 3.985 mm, lebar 1.645 mm, tinggi 1.720 mm, dan jarak sumbu roda 2.590 mm.

Jimny 5 roda lebih panjang 505 mm dan jarak sumbu rodanya membesar 340 mm, jika dibandingkan dengan versi 3 pintunya.

Baca Juga: Harga & Spesifikasi Suzuki Jimny Terbaru

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya