TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mengenal Fungsi Busi: Komponen, Cara Kerja, dan Jenisnya

Busi termasuk komponen penting pada kendaraan

ilustrasi Busi Mobil (instagram.com/championparts)

Jakarta, IDN Times - Busi merupakan komponen penting pada kendaraan, baik mobil ataupun motor. Meski ukurannya kecil, tapi busi berperan pada proses pembakaran.

Apabila busi bermasalah, mustahil kendaraan dapat menyala. Ini karena pembakaran gak berjalan optimal. Di luar daripada itu, sebenarnya busi masih memiliki beberapa fungsi penting lainnya, baik pada mobil dan motor. Maka dari itu, yuk, ketahui sejumlah fungsi busi lengkap di bawah ini!

Baca Juga: Busi Lama Gak Diganti, Ini Deretan Risikonya

Fungsi busi

ilustrasi busi (startrescue.co.uk)

Meski berukuran kecil, tapi fungsi busi terbilang penting pada sistem pengapian kendaraan, lho. Busi berperan mengubah tegangan listrik dari koil menjadi percikan api pada ruang mesin yang sudah dikompresi.

2. Komponen busi

ilustrasi busi (ngksparkplugs.com)

Setelah mengetahui fungsi busi, kamu juga harus tahu komponennya. Ini agar kamu dapat mengatasinya jika terjadi masalah. Yuk, simak komponen busi berikut!

1. Terminal

Komponen ini terletak pada salah satu pucuk busi dengan sistem ignition. Material ini terbuat dari besi.

2. Insulator

Insulator terbuat dari porselen atau keramik. Ini berfungsi memberi topangan mekanik bagi inti elektroda di bagian tengah. Selain itu, juga berfungsi sebagai isolator elektrik pada tengangan tinggi yang akan mengalir ke elektroda.

3. Ribs

Umumnya, busi memiliki bentuk sama. Terdapat lekukan pada bagian insulatornya. Adanya ribs atau corrugation, membuat jarak inti elektroda dengan ground akan jauh. Ini dapat menimbulkan tegangan tak langsung yang mengalir dari inti besi ke ground sekitar busi.

4. Insulator tip

Ujung insulator atau insulator tip dapat mengalami kondisi pembakaran di ruang bakar. Hal ini membuat material yang digunakan harus tahan panas. Umumnya, ujung insulator mampu menahan suhu 650 derajat Celsius dengan tegangan hingga 60 ribu volt. 

5. Seal

Seal atau gasket berfungsi supaya kompresi pada ruang bakar gak ada yang keluar melalui celah drat busi.

6. Metal Case

Metal case disebut juga jaket. Ini berfungsi mengunci busi silender ke head. Selain itu, jaket juga berfungsi sebagai material konduksi yang mempunyai daya hantar baik, sehingga kalor dari busi dapat dialirkan ke tempat lain.

7. Center Electrode

Center electrode atau inti elektroda terbuat dari kombinasi besi, tembaga, dan nikel, atau logam lainnya. Fungsi utama komponen ini adalah menyalurkan energi listrik.

8. Side Electrode (Ground)

Side electrode terbuat merupakan bagian ujung busi yang bersentuhan langsung dengan  ground atau bodi kendaraan. Sehingga ini adalah perjalanan terakhir api koil.

3. Cara kerja busi

ilustrasi busi (carfromjapan.com)

Kinerja busi tampak ketika busi kendaraan terhubung pada tegangan sebesar ribuan volt yang dihasilkan oleh ignition coil. Tegangan inilah yang dapat menghasilkan aliran listrik yang berbeda tegangan dengan elektroda pada bagian tengah dan samping busi.

Perlu diketahui, terkadang busi tak berfungsi maksimal atau bahkan gak menyala. Biasanya, busi yang gak menyala disebabkan karena 'banjir' pada celah isolator busi. Saat terjadi perbedaan yang melampaui kekuatan elektrik gas, maka gas akan berionisasi, sehingga sifat isolatornya akan berubah menjadi konduktor.

Nah, ketika arus elektron mengalir dan suhu meningkat, akan terdapat celah percikan busi. Suhu inilah yang mampu mencapai lebih dari 60K.

Baca Juga: 4 Gejala Busi Motor Sudah Wajib Diganti 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya